Dua Laskar FPI Pengawal Habib Rizieq Ternyata Meninggal Sebelum Masuk Tol

- 14 Desember 2020, 10:50 WIB
Sebuah adegan di titik lokasi keempat dalam rekonstruksi penembakan anggota FPI di jalan Tol Jakarta-Cikampek.
Sebuah adegan di titik lokasi keempat dalam rekonstruksi penembakan anggota FPI di jalan Tol Jakarta-Cikampek. /Antara/Ali Khumaini

KENDALKU - Dua laskar Front Pembela Islam (FPI) pengawal Habib Rizieq Shihab (HRS) ternyata sudah meninggal dunia sebelum memasuki jalan Tol Jakarta-Cikampek.

Dua dari empat laskar FPI pengawal Habib Rizieq Shihab yang berada dalam satu mobil ternyata sudah meninggal dunia saat baku tembak di jalan Interchange Karawang Barat, sebelum memasuki jalan Tol Jakarta-Cikampek.

Mereka tewas dalam baku tembak dengan polisi sebelum masuk ke dalam jalan Tol Jakarta-Cikampek.

Kepala Divisi Humas Polri Irjen Argo Yuwono mengatakan, sejak rekonstruksi di titik pertama petugas sudah mendapat serangan dari laskar FPI pengawal Habib Rizieq Shihab.

Baca Juga: Begini Arti Jihad Sesungguhnya yang Wajib Dipahami Masyarakat

Atas hal tersebut, petugas membalas dan melakukan tindakan tegas terukur. Di dua titik rekonstruksi sebelum memasuki jalan tol, terjadi baku tembak antara petugas dengan pelaku.

"Baku tembak ternyata menimbulkan korban jiwa, dua pelaku meninggal. Itu diketahui saat petugas berhasil mengejar mobil pelaku dan membekuknya di rest area Kilometer 50 jalan Tol Jakarta-Cikampek," kata Argo usai kegiatan rekonstruksi di Kilometer 50 jalan Tol Jakarta-Cikampek dikutip dari Antara, Senin 14 Desember 2020.

Dalam rekonstruksi di rest area yang merupakan titik ketiga rangkaian rekonstruksi penembakan anggota FPI, empat orang pelaku tak berkutik dan menuruti perintah petugas untuk keluar dari dalam mobil.

Baca Juga: PPP Jateng Munculkan Kandidat Ketum, Gus Yasin, Sandiaga Uno dan Gatot Nurmantyo

Halaman:

Editor: Ade Lukmono

Sumber: Polda Jateng


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah