PSBB dan PPKM Tak Efektif, Pemprov DKI Jakarta Kaji Soal Lockdown

- 3 Februari 2021, 11:46 WIB
ILUSTRASI lockdown.
ILUSTRASI lockdown. /pixabay

KENDALKU - Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) dan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) dinilai tidak efektif.

Oleh karena itu Pemprov DKI Jakarta sedang mengkaji soal lockdown seperti yang diusulkan oleh DPR RI.

Lockdown tersebut diusulkan untuk dilakukan pada akhir pekan.

Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria menyambut baik usulan untuk melakukan lockdown akhir pekan.

Baca Juga: Klarifikasi ANTV Atas Teguran KPI Karena Terlalu Banyak Acara India

"Ya memang yang disampaikan oleh pak Jokowi terkait PPKM dan PSBB itu benar, belum efektif," ujar Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria, dalam keterangannya, Selasa 2 Februari 2021.

Pemprov DKI akan melakukan kajjian apakah DKI Jakarta memungkinkan untuk diterapkan lockdown atau tidak.

"Namun, terkait usulan DPR RI (untuk lockdown) kami menyambut baik, dan saat ini sedang kami kaji apakah memungkinkan untuk dilakukan atau tidak," lanjutnya.

Baca Juga: Owalah, Ternyata Ini Alasan BLT BPJS Ketenagakerjaan Tidak Cair Lagi Tahun 2021, Karyawan Wajib Tahu!

Halaman:

Editor: Ade Lukmono

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x