Duh! Perawat Ini Positif Covid-19 Setelah Disuntik Vaksin Covid-19

- 30 Desember 2020, 20:32 WIB
Perkembangan vaksinasi Inggris
Perkembangan vaksinasi Inggris /unsplash/JC Gellidon

KENDALKU - Seorang perawat di California justru positif Covid-19 setelah disuntik vaksin Covid-19.

Perawat berusia 45 tahun di California terbukti positif virus corona lebih dari sepekan setelah disuntikkan vaksin Covid-19.

Perawat yang positif Covid-19 tersebut ternyata sebelumnya telah disuntik vaksin Covid-19 buatan Pfizer.

Matthew W, perawat di dua rumah sakit lokal berbeda, mengatakan melalui unggahan Facebook pada 18 Desember bahwa dirinya telah menerima vaksin Covid-19 Pfizer seperti laporan afiliasi ABC News, dikutip dari Antara Selasa 29 Desember 2020.

Baca Juga: Lirik Lagu dan Chord Gitar Tanpa Batas Waktu, Soundtrack Ikatan Cinta RCTI

Dia mengatakan bahwa lengannya merasa sakit seharian tanpa mengalami efek samping lainnya setelah disuntik vaksin Covid-19 buatan Pfizer.

Enam hari kemudian, pada Malam Natal, perawat itu jatuh sakit setelah bertugas di unit Covid-19. Ia menggigil dan kemudian merasakan nyeri otot dan kelelahan.

Ia pun mendatangi lokasi tes Covid-19 rumah sakit dan dinyatakan positif sehari setelah Natal, menurut laporan tersebut.

Baca Juga: Polri Minta Masyarakat Waspadai Provokasi dan Aksi Teror Jelang Pergantian Tahun Baru

Halaman:

Editor: Muhammad Nurrozikan

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah