Bikin Adem, Agenda Maulid Akbar Habib Luthfi bin Yahya di Undur

- 18 November 2020, 15:03 WIB
Habib Luthfi bin Yahya: Habib Luthfi akhirnya melaporkan Ustaz Maaher atas dugaan tindak pidana pencemaran nama baik dan ujaran kebencian.
Habib Luthfi bin Yahya: Habib Luthfi akhirnya melaporkan Ustaz Maaher atas dugaan tindak pidana pencemaran nama baik dan ujaran kebencian. /NU/

 

KENDALKU - Tak ingin menjadi polemik dan untuk menghindar kerumuman massa, Habib Lutfi bin Yahya akhirnya mengundurkan acara Maulid Akbar di Kanzus Shalawat Pekalongan Jawa Tengah.

Sedianya, Maulid Akbar di Kota Pekalongan akan digelar tanggal 18-22 November 2020. Puncak acara rencana pada hari Minggu 22 November 2020.

Kabar diundurnya Maulid Akbar didengar Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, keputusan itu adalah cara yang bijak dan menjadi contoh.

"Habib Luthfi sudah menelepon langsung, katanya ndherek (ikut) Pak Ganjar, tinggal diatur. Ini akan jadi contoh yang baik," kata Ganjar saat ditemui di Kantor Gubernur Jawa Tengah, Rabu 18 November 2020.

Baca Juga: Prajurit TNI Sambut Kedatangannya Dihukum, Habib Rizieq: Gak Ada Akhlak!

Namun begitu, Ganjar Pranowo bersama kepolisian dan TNI sudah sepakat apabila kemudian ada kemungkinan acara itu dilaksanakan.

Tentunya dengan penerapan protokol kesehatan yang ketat seperti pembatasan acara untuk diikuti 100 orang di lokasi.

"Saya sampaikan, kalau itu 100 orang masih oke, tinggal diatur tempatnya, kami akan bantu," kata Ganjar.

"Kapolda bahkan sudah langsung datang menyampaikan dan kalau perlu nanti akan dibantu dengan memberikan fasilitas streaming untuk acara itu," jelasnya.

Halaman:

Editor: Ambar Adi Winarso


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x