Pemerintah Akan Rehabilitasi 600 Ribu Hektare Ekosistem Magrove

- 11 November 2020, 14:30 WIB
Ilustrasi hutan mangrove.
Ilustrasi hutan mangrove. /Pixabay/KANENORI

KENDALKU - Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Kemenko Marves) menyiapkan program pengelolaan ekosistem mangrove.

Pemerintah akan melakukan rehabilitasi mencapai 600.000 hektare ekosistem mangrove dalam 4 tahun ke depan, yaitu tahun 2020-2024 dengan melibatkan multi stakeholder.

Dipaparkan, Indonesia saat ini memiliki area mangrove seluas 3,31 juta hektare, dan di antara area tersebut, sebesar 637.624 hektare sedang berada dalam kondisi kritis sehingga perlu dilakukan pemulihan ekosistem.

Baca Juga: Merapi Kian Aktif, Arah Letusan Diprediksi ke Yogyakarta, Klaten dan Kendal

Hal ini menjadi sangat penting untuk dilakukan, karena luas mangrove yang ada di Indonesia telah mencapai 20 persen dari jumlah keseluruhan sebaran mangrove di dunia.

“Pengelolaan ekosistem mangrove ini harus secara terukur dan terintegrasi, meliputi rehabilitasi dan program padat karya mangrove,” ungkap Menteri Koordinator (Menko) Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut B. Pandjaitan, Selasa 10 November 2020.

Luhut menambahkan, program pengelolaan mangrove akan difokuskan pada membangun mega mangrove project di 3 lokasi, termasuk untuk pembibitan mangrove, serta pendanaan dalam program pengelolaan ekosistem mangrove.

Baca Juga: Isi Surat Gatot Tidak Hadiri Bintang Mahaputra, Penghargaan Tidak di Waktu Lazim Biasanya

Oleh karena itu, perlu adanya dukungan dari multi stakeholder, termasuk dari lembaga internasional dan mitra strategis Indonesia

Halaman:

Editor: Ade Lukmono

Sumber: Kemenko Marves


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah