Mahasiswa Demo Omnibus Law di Istana, Jokowi Malah di Bogor Bersama Keluarga

- 29 Oktober 2020, 13:18 WIB
ilustrasi Demo Mahasiswa aksi penolakan UU Cipta Kerja
ilustrasi Demo Mahasiswa aksi penolakan UU Cipta Kerja /Depok pikiran-rakyat.com


KENDALKU - Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia (BEM SI) melakukan aksi penolakan Omnibus Law di sekitar Istana Merdeka, Jakarta.

Koordinator Pusat Aliansi BEM SI, Remy Hastian Puhi mengatakan, tujuan demo kali ini adalah untuk mendesak Presiden Joko Widodo untuk mengeluarkan Perpu dan mencabut UU Cipta Kerja.

Namun saat itu, Jokowi sedang breada di Bogor bersama keluarganya.

Baca Juga: Ditinggal Tanpa Pesan Oleh Gerindra, Netizen Tulis Syair Pilu Salam Perpisahan Bupati Kendal Mirna

Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono mengatakan, Presiden Jokowi saat ini berada di Istana Kepresidenan Bogor karena memang tidak ada agenda kegiatan kenegaraan, dan akan menghabiskan waktu bersama keluarga.

"Tidak ada (agenda), bersama keluarga saja," kata Heru dalam keterangannya, Rabu (28/10) sebagaimana dilansir dari RRI.

Baca Juga: Megawati Isyaratkan Mundur dari Jabatan Ketua Umum PDI P dan Singgung Anak Muda

Jokowi dan keluarga sehari-hari memang tinggal di Istana Bogor, tepatnya di Villa Bayurini.

Adapun pemerintah sendiri, telah menetapkan Rabu (28/10) sebagai cuti bersama dalam rangka Maulid Nabi Muhammad SAW. ***

Editor: Ade Lukmono

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x