Uang dari Kartu Prakerja untuk Apa? Jangan Dihabiskan Sembarangan

- 11 September 2021, 20:40 WIB
Uang dari Kartu Prakerja untuk Apa? Jangan Dihabiskan Sembarangan
Uang dari Kartu Prakerja untuk Apa? Jangan Dihabiskan Sembarangan /

KENDALKU - Salah satu manfaat mengikuti Program Kartu Prakerja 2021 adalah mendapatkan uang insentif, namun uang dari Kartu Prakerja dapat digunakan untuk apa masih menjadi pertanyaan.

Uang dari Kartu Prakerja dapat digunakan oleh pemegang Kartu Prakerja untuk berbagai keperluan yang tidak ditentukan oleh Kartu Prakerja.

Sebenarnya uang dari Kartu Prakerja dapat digunakan untuk apa saja, namun Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian Republik Indonesia memberikan saran penggunaan uang insentif tersebut.

Baca Juga: Kartu Prakerja Gelombang 20 Ramah Difabel, Berikut Syarat Mendaftar

Program Kartu Prakerja Gelombang 20 secara resmi telah dibuka pada Kamis 11 September 2021 sebagaimana dikutip dari Instagram @Prakerja.go.id.

Warga Negara Indonesia yang berusia minimal 18 tahun dapat mendaftarkan diri melalui situs www.prakerja.go.id.

Para peserta yang dinyatakan lolos tes motivasi dan kemampuan dasar akan mendapatkan pelatihan keterampilan, sertifikat pelatihan yang diakui, Kartu Prakerja, dan insentif.

Insentif yang diberikan kepada pemegang Kartu Prakerja mencapai Rp2,4 juta rupiah. Insentif ini tidak di diberikan sekaligus, namun akan dikirimkan sebanyak 4 kali dengan nominal Rp600.000 per bulan.

Baca Juga: Apakah Mahasiswa Bisa Daftar Kartu Prakerja? Simak Penjelasan Berikut Biar Tidak Kecewa

Pemegang Kartu Prakerja juga berkesempatan mendapatkan insentif sebesar ar Rp150.000. Insentif ini diberikan apabila peserta mengikuti survei evaluasi pascapelatihan sebanyak 3 kali survey.

Jika ditotal, maka peserta akan mendapatkan uang sebesar Rp2,55 juta rupiah dari Kartu Prakerja 2021 Gelombang 20.

Uang dari Kartu Prakerja Gelombang 20 tersebut dapat digunakan untuk keperluan apa saja. 

Uang dapat digunakan untuk keperluan akomodasi selama mengikuti pelatihan baik untuk kebutuhan makan, transportasi, maupun pulsa.

"Kamu bebas menggunakan insentif untuk apa saja, lho! Bisa untuk meringankan biaya yang sudah kamu habiskan ketika pelatihan seperti makan, transportasi dan pulsa. Kamu juga bisa menggunakan insentif untuk meringankan biaya selama mencari pekerjaan." dikutip dari www.prakerja.go.id.

Selain dapat digunakan untuk berbagai keperluan akomodasi, uang Kartu Prakerja juga dapat dimanfaatkan untuk keperluan lain, karena bebas digunakan sebagaimana telah dijelaskan di halaman www.prakerja.go.id.

Salah satu pemenang kompetisi vlog Kisah Prakerja-ku, Khairu Zayn memanfaatkan uang Kartu Prakerja untuk membeli perlatan yang mendukung pekerjaan sebagai freelancer sebagaimana dikutip dari Instagram @prakerja.go.id yang diterbitkan pada Rabu, 8 September 2021.

"Sehingga saya dapat kembali meneruskan membangun komputer untuk project yang akan saya kerjakan" ujar Zyan.

Pertanyaan mengenai uang dari Kartu Prakerja untuk apa sudah terjawab dan sebenarnya dapat digunakan secara bebas, namun jangan sembarangan. 

Akan lebih baik jika uang dari Kartu Prakerja Gelombang 20 Tahun 2021 digunakan untuk mencari pekerjaan atau berwiraswasta seperti yang dicontohkan oleh Zyan.***

Editor: Afrilila Indah Sidqiani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah