7 Kiat Jitu Unggah KTP Saat Daftar Kartu Prakerja Gelombang 20

- 11 September 2021, 05:40 WIB
7 Kiat Jitu Unggah KTP Saat Daftar Kartu Prakerja Gelombang 20
7 Kiat Jitu Unggah KTP Saat Daftar Kartu Prakerja Gelombang 20 /Instagram/@kemkominfo

KENDALKU - Jika kamu kesulitan unggah KTP saat daftar Kartu Prakerja Gelombang 20, ada tujuh kiat yang bisa dilakukan.

Sejumlah syarat yang harus dipenuhi saat daftar Kartu Prakerja Gelombag 20, salah satunya unggah foto KTP.

Bagi kamu yang kesulitan saat unggah foto KTP dalam proses pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 20, ada baiknya ikuti tujuh kiat ini.
 
Baca Juga: Deg-degan Menunggu Kelolosan Seleksi Kartu Prakerja Gelombang 20? Cek dengan Cara Ini

Kartu Prakerja merupakan program pemerintah, berupa bantuan pelatihan gratis, untuk meningkatkan keterampilan dan kompetensi kerja.

Terlebih sejak PPKM belum usai di masa pandemi Covid-19, Kartu Prakerja diharapkan mampu memulihkan menggairahkan kembali perindustrian tanah air.

Program ini diprioritaskan bagi pekerja atau buruh yang kena PHK atau dirumahkan, dan pekerja bukan penerima upah.

Bagi yang sedang bekerja atau pelaku usaha mikro dan kecil, ingin meningkatkan kompetensi kerja, bisa mendaftar.
 
Baca Juga: Kuota Gelombang 20 Kartu Prakerja, Segera Daftar Mumpung Masih 2 Hari Buka

Sejumlah persyaratan harus dipenuhi, saat ingin mendaftarkan diri dalam program Kartu Prakerja Gelombang 20 ini.

Untuk lebih jelasnya dapat dilihat pada laman www.prakerja.go.id.

Begitu pula dalam proses pendaftaran, harus unggah foto KTP dengan benar, serta foto selfie sambil memperlihatkan KTP-nya.

Agar proses pendaftaran berjalan lancar, berikut tujuh kiat saat unggah foto KTP pada Kartu Prakerja Gelombang 20.

1. Pastikan kamu unggah KTP yang asli, bukan fotokopi.

2. KTP harus nama kamu, bukan punya orang lain.

3. Pastikan foto KTP jelas dan tidak buram.

4. Pastikan KTP kam tidak rusak.

5. Pada saat mengambil foto, pastikan cahaya disekitarnya cukup terang, sehingga terbaca.

6. Jangan menggunakan flash pada saat mengambil foto, karena pantulan cahaya.

7. Pastikan foto KTP yang diambil, tidak terpotong.

Itulah tujuh kiat agar kamu lancar saat unggah foto KTP, sebagai syarat pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 20.*** 
 
 

Editor: Fahmi Syaiful Akbar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah