Tercatat Sebagai Penerima Bansos BST Rp 300 Ribu dari Kemensos? Ini Cara Pencairannya!

- 10 Februari 2021, 07:01 WIB
Bantuan Sosial Tunai (BST) atau Bansos Rp300 ribu yang akan dicairkan Kemensos bulan Februari 2021
Bantuan Sosial Tunai (BST) atau Bansos Rp300 ribu yang akan dicairkan Kemensos bulan Februari 2021 /Tangkapan layar Instagram Kementerian Sosial RI/@kemensosri

KENDALKU - Penyaluran bansos BST Rp 300 ribu Kemensos tahun ini akan disalurkan secara langsung ke Keluarga Penerima Manfaat (KPM) lewat Kantor PT Pos Indonesia.

Bagi anda yang sudah tercatat sebagai KPM yang telah dinyatakan menerima bansos BST perlu tahu tata cara pencairannya.

Sebelumnya, siapkan dokumen yang diperlukan berupa surat undangan pencairan dari Kantor Pos, KTP, serta KK untuk dapatkan bansos BST Rp 300 ribu dari Kemensos.

Baca Juga: Cara Dapat Bansos BST Rp 300 Ribu Meski Tidak Punya KIS, Catat!

Baca Juga: Tidak Melalui BLT Subsidi Gaji, Pekerja Ditransfer Bantuan Uang 2021 Melalui Cara Berikut Ini

Selanjutnya, anda tinggal mengikuti langkah-langkah berikut untuk pencairan bansos BST Rp 300 ribu berikut ini:

1. KPM akan menerima surat pemberitahuan pencairan BST
2. KPM mendatangi kantor Pos Indonesia terdekat
3. Kantor Pos memiliki jadwal pencairan BST untuk menghindari kerumunan
4. KPM harus datang sesuai jadwal yang telah ditetapkan
5. Pencairan tidak boleh diwakilkan dan wajib membawa surat undangan, KTP, dan KK
6. Setelah tiba di kantor Pos KPM menunggu giliran pemanggilan petugas pencairan

Baca Juga: Kuota Internet Gratis 50 GB 2021 dari Kemendikbud Cair Lagi, Khusus Buat Pelajar dan Dosen, Cek Disini!

Baca Juga: Syarat Dapatkan Bantuan 3,5 Juta dari Kartu Prakerja 2021 Pengganti BLT BSU Subsidi Gaji

Halaman:

Editor: Heru Fajar

Sumber: Kemensos


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah