Timnas Indonesia U-19 Masuk Grup Neraka, Berhadapan dengan Iran dan Tuan Rumah Uzbekistan

25 November 2020, 08:45 WIB
Timnas U-19 /Instagram/@pssi

KENDALKU - Nasib kurang beruntung didapat Timnas Indonesia U-19 di Piala Asia.

Hasil pengundian Piala Asia U-19 akhirnya menempatkan Timnas Indonesia U-19 di Grup A yang diisi oleh Timnas negara tangguh.

Untuk diketahui, dalam drawing Piala Asia U-19 yang digelar di markas AFC di Kuala Lumpur, Malaysia pada 18 Juni 2020 lalu, Indonesia masuk dalam grup A bersaing dengan sesama tim asal Asia Tenggara, yakni Kamboja. Selain itu ada tim kuat Iran dan tim tuan rumah Uzbekistan.

Dengan komposisi seperti itu, grup ini disebut sebagai grup neraka.

Baca Juga: Said Didu Tertawa Lihat Ketua KPK Gagal Sindir Anies Baswedan

Alasannya, terdapat tiga tim kuat dan satu tim underdog yang mesti berebut dua tiket ke babak 16 besar.

Striker Timnas Indonesia U-19, Jack Brown yang masuk proyeksi skuad Timnas U-19 untuk Piala Asia U-19 tak memungkiri bahwa Indonesia memang tergabung di grup cukup berat.

Untuk itu, ia pun menuntut rekan-rekan setimnya bisa mengeluarkan semua potensi terbaiknya demi mengejar target empat besar yang ditarget oleh PSSI.

Baca Juga: Gajian Sudah Tiba? Promo Bombastis Menanti di Shopee Gajian Sale!

“Saya lihat di grup ini (grup A) semua memiliki kemampuan yang luar biasa. Kita satu grup dengan Uzbekistan, Iran dan Kamboja,” ujarnya.

“Uzbekistan pasti akan tampil luar biasa karena mereka bermain di kandangnya sendiri. Mereka akan menyulitkan kami,” ungkap Jack Brown menambahkan.

Kesulitan juga diprediksi berlanjut ketika Indonesia harus menghadapi Iran yang merupakan salah satu tim terbaik Asia.

Baca Juga: Ucapan Hari Guru Nasional Terbaru, Kirimkan lewat WhatsApp, Facebook, Twitter dan Instagram

“Kemudian kita akan menghadapi Iran. Siapa yang tidak mengenal Iran, salah satu tim terbaik di Asia. Terakhir Kamboja, tim ini sama sekali tidak boleh diremehkan, karena mereka memiliki semangat yang bagus dan pasti mereka akan tampil mengejutkan,” tandasnya. ***

Editor: Ade Lukmono

Sumber: PMJ News

Tags

Terkini

Terpopuler