5 Manfaat Air Soda, Mulai Cegah Dehidrasi hingga Jaga Kesehatan Kulit

- 4 Oktober 2021, 21:05 WIB
5 Manfaat Air Soda, Mulai Cegah Dehidrasi hingga Jaga Kesehatan Kulit
5 Manfaat Air Soda, Mulai Cegah Dehidrasi hingga Jaga Kesehatan Kulit /Mitaukano /Pixabay/

KENDALKU - Berikut ini 5 manfaat air soda mulai mencegah dehidrasi hingga menjaga kesehatan kulit.

Carbonated water atau yang sering disebut dengan air soda adalah air yang terbentuk dari proses karbonasi, sehingga mengandung buih gas dan karbon dioksida.

Tak hanya segar, air soda ternyata memiliki berbagai manfaat.

Baca Juga: Sejarah Kawa Daun Minuman Khas Minangkabau yang Unik

Berikut ini manfaat air soda yang belum anda ketahui diantaranya adalah:

1. Mencegah Dehidrasi

Minuman soda dapat mencegah dehidrasi karena minuman bersoda mengandung banyak natrium.

Natrium merupakan mineral penting yang dapat ditemukan pada hampir semua makanan.

Jika anda bosan minum air putih terlebih ketika musim kemarau tiba, anda dapat meminum minuman yang segar seperti: air soda, jus buah segar, teh, atau infused water.

Baca Juga: Menu Minuman Untuk Kulit Cantik, Sehat dan Glowing, Salah Satunya Smothie Green

Beberapa peneliti mengatakan bahwa air soda atau minuman berkarbonasi dapat menghidrasi tubuh sebaik air putih.

2. Bantu Atasi Gangguan Menelan

Air soda yang kaya akan gas karbon dioksida baik untuk meningkatkan kemampuan menelan pada tenggorokan.
 
Beberapa riset menunjukkan bahwa minuman berkarbonasi dapat membantu tenggorokan dan merangsang kemampuan menelan tubuh, sehingga dapat membantu orang yang mengalami kendala gangguan susah menelan terutama pada lansia atau penderita disfagia.

Walau demikian, air soda belum terbukti dapat menyembuhkan gangguan menelan pada seseorang.

3. Melancarkan Pencernaan

Beberapa studi mengatakan bahwa minuman berkarbonasi dapat membantu dan mencegah seseorang yang mengalami gangguan pada pencernaan atau konstipasi.

Hal ini dikarenakan adanya magnesium dengan manfaat dapat melancarkan pencernaan, sehingga akan mempermudah untuk buang air besar.

4 Menjaga Kesehatan Tulang

Air soda mengandung banyak kalsium dan magnesium yang dapat memelihara kesehatan tulang.

Menurut penelitian, air berkarbonasi yang memiliki dua kandungan zat tersebut dapat memperkuat tulang.

Walaupun demikian, asupan kalsium dari air soda masih kurang untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. Karena kebutuhan tubuh akan kalsium kurang lebih 1.200 mg per harinya.

Jika anda menginginkan tulang yang kuat, anda harus mengkonsumsi makanan yang banyak mengandung vitamin D seperti: susu, keju, yoghurt, tahu, dan bayam.

Tak hanya makan makanan yang mengandung vitamin D saja, anda juga perlu rutin melakukan olahraga yang menunjang kesehatan tulang seperti: berjalan, berlari, berenang, yoga, bermain tenis, atau bulu tangkis.

5. Menjaga Kesehatan Kulit.

Sebuah riset menyebutkan bahwa kandungan karbon dioksida, mineral, dan air pada air soda bermanfaat untuk melancarkan aliran darah pada kulit serta dapat membersihkan kulit dari debu dan kuman.

Anda dapat melakukan percobaan dengan menggunakan air soda ketika membersihkan muka atau mencuci muka.

Agar lebih aman dan terjaga dari iritasi, lebih baik anda melakukan konsultasi kepada dokter terlebih dahulu sebelum melakukan percobaan.

Demikian informasi dari KENDALKU terkait 5 manfaat dari air soda.***

Editor: Afrilila Indah Sidqiani

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x