Timnas Indonesia U-19 Dilarang Makan Pecel Lele dan Gorengan

- 24 November 2020, 09:45 WIB
Timnas U-19 saat melakukan latihan. Fisik pemain timnas U-19 dinilai membaik setelah menjalani latihan tiga kali dalam sehari/humas PSSI
Timnas U-19 saat melakukan latihan. Fisik pemain timnas U-19 dinilai membaik setelah menjalani latihan tiga kali dalam sehari/humas PSSI /humas PSSI.org/

KENDALKU - Timnas Indonesia U-19 dilarang makan sembarangan, seperti pecel lele dan gorengan. Hal itu karena mereka sudah disediakan makanan yang diformulasikan khusus untuk para atlet agar terpenuhi kebutuhannya.

Hal tersebut ditegaskan oleh Ketua Umum PSSI Mochammad Iriawan ketika mengunjungi latihan timnas U-19 pada Sabtu, 21 November 2020 silam.

“Saya berharap kalian disiplin terhadap makanan yang disiapkan. Jangan coba-coba keluar malam-malam makan pecel lele,” kata Iriawan

“Gorengan-gorengan itu ditinggalkan,” sambungnya.

Baca Juga: Update BMKG Waspada Gelombang Tinggi 4 Meter di Laut Natuna dan Selat Sunda

Dirinya menegaskan kepada timnas U-19 untuk bersikap profesional layaknya pesepak bola yang selalu menjaga makanan yang dikonsumsi.

Iriawan juga mengingatkan bahwa masih banyak orang-orang di luar yang ingin bergabung bersama timnas.

Sabagai pemain timnas yang dibayar oleh negara, harus memiliki dedikasi dan tanggung jawab penuh memberikan prestasi kepada bangsa.

Baca Juga: Millen Cyrus Akan Ditahan di Sel Laki-laki

Halaman:

Editor: Ade Lukmono

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x