Tak Peduli Sering Di-bully, Megawati: Demi Kebaikan Bangsa

- 10 November 2020, 15:24 WIB
Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri.*
Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri.* /Instagram.com/ @megawatisoekarnoputri_/

KENDALKU - Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI P), Megawati Soekarnoputri mengaku sering di-bully dalam berberapa kesempatan, terutama mengenai sikap dan pemikirannya.

Namun mantan Presiden Republik Indonesia tersebut tak peduli dan ambil pusing. Dia mengatakan, melakukan semuanya demi kebaikan bangsa.

"Saya sering di-bully. Banyak orang tidak suka sama saya, enggak apa-apa," kata Mega saat menjadi keynote speaker dalam "Dialog Kebangsaan Pembudayaan Pancasila dan Peneguhan Kebangsaan Indonesia di Era Milenial", di Universitas Negeri Jakarta (UNJ), Selasa 10 September 2020.

Baca Juga: Kerumunan Massa Habib Rizieq Berpotensi Timbulkan Klaster Covid-19

Menurutnya, apa yang dilakukannya selama ini bukan tanpa tujuan.

"Karena saya punya tujuan, semua bagi bangsa dan negara, bahwa negara ini harus maju. Lebih maju daripada negara-negara lain. Apakah bisa atau tidak bisa, saya bilang sangat bisa," ujarnya.

Disebutkannya, Indonesia memiliki kekayaan alam yang luar biasa, letak geografis Indonesia juga begitu menguntungkan.

Baca Juga: Segera Putar Balik, Lalu Lintas Petamburan Macet oleh Ribuan Massa Penjemput Habib Rizieq

Saat menjabat sebagai Presiden ke-5 RI, Megawati mengaku selalu berbangga hati menunjukkan hal yang dimiliki Indonesia kepada dunia.

Halaman:

Editor: Ade Lukmono

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x