Presiden Jokowi Sebut Harus Berhati-hati dalam Transisi Pandemi ke Endemi

- 26 April 2022, 17:00 WIB
Presiden Jokowi Sebut Harus Berhati-hati dalam Transisi Pandemi ke Endemi
Presiden Jokowi Sebut Harus Berhati-hati dalam Transisi Pandemi ke Endemi /YouTube/Sekretariat Presiden.

KENDALKU – Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo atau yang akrab disapa Jokowi mengungkapkan bahwa transisi dari pademi ke endemi harus dilakukan secara hati-hati.

Presiden Jokowi memandang bahwa walaupun kondisi Covid-19 di Indonesia sudah cukup membaik tapi untuk ke endemi masih perlu sangat berhati-hati.

Hal tersebut disampaikan Presiden Jokowi saat sejumlah wartawan menanyakan tentang kebijakan pemerintah yang mengizinkan mudik pada tahun ini.

Presiden Jokowi mengungkapkan bahwa angka kasus harian Covid-19 sudah sangat rendah, sehingga pemerintah mengizinkan masyarakat untuk mudik.

Baca Juga: Presiden Jokowi Berencana akan Melaksanakan Salat Idul Fitri dan Mudik ke Yogyakarta

“Kita yang pertama memang mudik kita perbolehkan karena melihat angka-angka kasus harian sudah sangat rendah dan kasus aktifnya kan sudah di bawah 20 ribu memang rendah,” ujar Presiden Jokowi usai meninjau Sirkuit Formula E di Jakarta pada Senin, 25 April 2022.

Presiden Jokowi juga mengingatkan untuk tetap berhati-hati pada masa transisi pandemi ke endemi.

“Tetapi, apapun ada masa transisi yang masih kita harus hati-hati,” ujar Presiden Jokowi yang dikutip dari kanal Youtube Sekretariat Presiden.

Presiden Jokowi mengatakan bahwa pemerintah tidak ingin seperti negara-negara lain yang mengambil kebijakan melepaskan masker terlalu cepat.

Halaman:

Editor: Risco Ferdian


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah