Masih Bisa Daftar! Ini Cara Mudah Dapatkan Bansos Pemerintah dengan Terdaftar di DTKS Kemensos

- 13 Oktober 2021, 05:15 WIB
Cek Penerima Bansos 2021 DTKS Kemensos Pakai HP, Login di cekbansos.kemensos.go.id
Cek Penerima Bansos 2021 DTKS Kemensos Pakai HP, Login di cekbansos.kemensos.go.id /ANTARA FOTO/ Novrian Arbi

KENDALKU - Masyarakat masih bisa melakukan pendaftaran Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) untuk mendapatkan bansos pemerintah tahun 2021. 

Memasuki bulan Oktober 2021, pemerintah masih menyalurkan sejumlah bansos khusus masyarakat yang terdaftar sebagai penerima bantuan di laman DTKS. 

DTKS dari Kementerian Sosial (Kemensos) RI menjadi syarat yang perlu dipenuhi masyarakat untuk terdaftar sebagai penerima bansos tahun 2021. 

Dengan mendaftarkan diri di data DTKS Kemensos, masyarakat akan memperoleh sejumlah manfaat, termasuk mendapatkan bansos pemerintah.

Baca Juga: Daftarkan Diri Anda di DTKS Kemensos dan Rasakan Manfaat Mendapatkan Bansos PKH, BST, dan Kartu Sembako

Simak cara mudah mendaftar DTKS dan berikut adalah manfaat yang akan didapat setelah menjadi anggota DTKS.

DTKS merupakan program dari Kementerian Sosial untuk menyalurkan berbagai bantuan kepada pihak yang berhak dan terpilih.

Beberapa bantuan yang disalurkan Kemensos dinilai dapat membantu masyarakat dalam situasi pandemi Covid-19. Diantara bantuan yang diberikan setelah terdaftar DTKS adalah BST, PKH, dan Kartu Sembako.

Bantuan sosial yang disalurkan Kemensos rencananya akan diberikan kepada seluruh masyarakat Indonesia yang berada di 34 provinsi.

Halaman:

Editor: Destri Ananda Prihatini

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x