Fadli Zon Sindir Para Pengirim Ratusan Karangan Bunga dengan Salam Akal Sehat

- 23 November 2020, 15:56 WIB
Kondisi Makodam Jaya, Cawang, Jakarta Timur yang dihiasi ratusan karangan bunga dukungan kepada Pangdam Jaya Mayen TNI Dudung Abdurachman
Kondisi Makodam Jaya, Cawang, Jakarta Timur yang dihiasi ratusan karangan bunga dukungan kepada Pangdam Jaya Mayen TNI Dudung Abdurachman /Andi Firdaus/Antara

KENDALKU - Ratusan karangan bunga terjejer di Markas Kodam (Makodam) Jaya di Jalan Letjen Sutoyo, Cawang, Jakarta Timur.

Karangan bunga itu adalah apresiasi warga atas keberanian TNI dalam turut aksi mencopot baliho bergambar Habib Rizieq Shihab beberapa waktu lalu.

Namun begitu, Politikus partai Gerindra, Fadli Zon menanggapi jika ratusan karangan bunga yang dikirim oleh beberapa elemen masyarakat untuk TNI dan Polri adalah tindakan pemborosan.

Fadli Zon mencuit pernyataan tersebut dalam akun Twitternya @fadlizon, pada Senin 23 November 2020.

Baca Juga: Kepala KUA Tanah Abang Abaikan Protokol Kesehatan Dibebastugaskan

Dia juga menyebut nama Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok yang pernah mendapat karangan bunga yang sama.

"ketimbang buang-buang uang untuk karangan bunga model zaman Ahok lalu Mending dikasih untuk mereka yang membutuhkan" cuit @fadlizon.

Bahkan Fadli Zon juga menyindir keras bagi para pengirim karangan bunga dengan menyebut mereka tidak masuk akal mengirim bunga hanya untuk ucapan seperti itu.

“Salam akal sehat,” tulis akhir Fadli Zon.

Halaman:

Editor: Ambar Adi Winarso

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x