9 Kelompok Ini Punya Potensi Lolos Kartu Prakerja Gelombang 18, Tapi Ada 4 Golongan yang Dipastikan Gagal

10 Agustus 2021, 19:15 WIB
9 Kelompok Ini Punya Potensi Lolos Kartu Prakerja Gelombang 18, Tapi Ada 4 Golongan yang Dipastikan Gagal /Prakerja.go.id/

KENDALKU - Simak sembilan kelompok yang berpotensi memiliki peluang lolos Kartu Prakerja gelombang 18.

Terdapat juga empat golongan yang dipastikan gagal lolos seleksi Kartu Prakerja gelombang 18 di artikel ini.

Berikut penjelasan 9 kelompok yang dipastikan punya peluang lolos Kartu Prakerja gelombang 18 dan empat kelompok yang bakal gagal seleksi.

Baca Juga: Pernah Terdaftar Prakerja Dapat BSU BLT Subsidi Gaji 2021 atau Tidak? Ini Jawaban Kemnaker

Dketahui, Kartu Prakerja gelombang 18 kembali dibuka oleh Kemnaker pada semester II di tahun 2021.

Kendati demikian, pemeirntah belum mengumumkan kepastian kapan dibuka Kartu Prakerja gelombang 18 karena masih perlu persiapan dan strategi lebih lanjut.

Sampai saat ini, pemerintah baru memberikan arahan supaya calon peserta Kartu Prakerja gelombang 18 mempersiapkan diri di prakerja.go.id.

Jika Anda masuk dalam salah satu dari sembilan golongan berikut ini, kemungkinan besar Anda memiliki banyak peluang lolos Kartu Prakerja gelombang 18.

Baca Juga: Ikut Pelatihan Program Kartu Prakerja Bisa Cair Insentif Rp2,4 Juta: Simak Langkah-Langkah Ini

Di bawah ini merupakan sembilan golongan yang memiliki peluang lolos Kartu Prakerja gelombang 18 yang cukup tinggi.

1. Sedang mencari pekerjaan.

2. Berusia minimal 18 tahun.

3. Warga Negara Indonesia (WNI).

4. Pekerja atau buruh yang terkena PHK.

5. Pelaku usaha mikro dan kecil.

6. Pekerja atau buruh yang membutuhkan peningkatan kompetisi kerja.

7. Pekerja yang bukan penerima upah.

8. Pekerja atau buruh yang dirumahkan.

9. Bukan PNS, Anggota TNI/Polri, Pejabat Tinggi Negara.

Apabila dinyatakan lolos seleksi Kartu Prakerja gelombang 18, Anda akan menerima bantuan sebesar Rp3,55 juta dari pemerintah.

Uang tersebut terbagi menjadi dana intensif Rp2,4 juta, saldo pelatihan Rp1 juta dan honor survey sebesar Rp150 ribu yang dibayar secara tunai.

Kendati demikian, terdapat empat golongan yang dipastikan tak akan lolos Kartu Prakerja gelombang 18.

Berikut keempat golongan yang dipastikan gagal apabila mendaftar Kartu Prakerja gelombang 18.

1. Pendaftar sudah pernah lolos di gelombang sebelumnya.

2. Pendaftar masih aktif sekolah atau kuliah.

3. Pendaftar sudah pernah menerima bantuan sosial (bansos) lainnya dari kementerian/lembaga terkait.

4. Terdaftar sebagai anggota TNI/Polri, anggota DPR/DPRD, direksi/komisaris, dewan pengawas BUMN/BUMD, PNS, serta perangkat desa.

Itulah informasi mengenai sembilan golongan yang memiliki peluang lolos Kartu Prakerja gelombang 18 tinggi dan empat kelompok yang dipastikan gagal lolos seleksi.***

Editor: Fahmi Syaiful Akbar

Tags

Terkini

Terpopuler