Saat SMA Jago Beladiri Tau-tau Mau Jadi Kapolri, Guru Sekolah Bongkar Watak Asli Komjen Listyo Sigit

17 Januari 2021, 16:04 WIB
Ternyata Begini Sifat Asli Listyo Sigit, Guru SMA Bongkar Sifat Asli Calon Kapolri Pilihan Presiden Jokowi /Foto: dok/humas

KENDALKU – Ada cerita sisi lain dibalik sukses karir seorang Kabareskrim Polri Listyo Sigit Prabowo yang kini diajukan sebagai calon tunggal Kapolri oleh Presiden Joko Widoo.

Jauh sebelum mentereng seperti sekarang dikenal publik, ternyata Komjen Listyo Sigit Prabowo punya watak berkebalikan saat masih duduk sekolah SMA.

Guru sekolah Komjen Listyo Sigit Prabowo, yang ada di SMA 8 Yogyakarta pun akhirnya bongkar watak asli mantan muridnya itu.

Watak Asli Komjen Listyo Sigit Berani dan Jago Beladiri

Alumni Akpol 1991 itu, kata guru seni rupa SMA Drs. Suhardi, mengatakan saat SMA Listyo Sigit kecil jago beladiri.

Baca Juga: Benarkah Syekh Ali Jaber Meninggal Dunia Pasca Disuntik Vaksin Sinovac? Cek Fakta di Sini

Karena jago beladiri, Listyo Sigit berani untuk bertindak jika tidak ada yang sesuai dengan keinginan dia.

Padahal, kata Suhardi, Lityo Sigi juga termasuk anak yang pendiam dan tak banyak tingkah namun berani.

“Mas Listyo Sigit dulu di kelas pendiam, anaknya tidak macam-macam,” kata Suhardi, kepada wartawan saat ditemui di rumahnya di Galur, Kulon Progo, Minggu 17 Januari 2021.

Baca Juga: BPBD Imbau Masyarakat Jauhi Radius 1 Kilometer dari Puncak Gunung Semeru

Suhardi juga punya kenangan sikap berani dari Listyo Sigit saat SMA dulu. Ada satu kejadian yang masih diingatnya sampai hari ini.

“Saat itu ada jam kosong, satu kelasnya mau mbolos rame-rame, tapi Mas Listyo ini dan dua orang temannya bersikukuh tetap di kelas,” katanya.

“Dulu masuk ranking juga di kelas, lima besar kalau tidak salah, beladiri ya juga sempat sampai tingkat Provinsi” terangnya.

Baca Juga: Update Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2021, Buruan Klaim Dapatkan Weapon Skin

Guru SMA Berharap Jadi Kapolri

Suhardi kini bangga pernah punya murid Listyo Sigit Prabowo, dia paham dan selalu memanta perkembangan karir muridnya tersebut mulai saat menjabat sebagai Kapolresta Surakarta dan Kapolda Banten.

“Bahkan saat ada acara Aksi Sosial Pakci, di awal 2020 Mas Listyo ini juga berkontribusi dan datang memberi motivasi dan sharing pada Juniornya di SMA N 8,” katanya.

Tentang pencalonan Komjen Listyo Sigit sebagai Kapolri, pihaknya Komjen Pol Listyo menyatakan tak ragu dengan kemampuan muridnya tersebut.

Baca Juga: Komisi III DPR Akan Gelar Fit and Proper Test Calon Kapolri Rabu Depan

“Ya kalau dilihat dari karakternya saat SMA dulu, saya tidak ragu, Mas Listyo mampu mengemban tanggung jawab lebih besar dari posisinya saat ini,” jelas Pak Hardi.

Suhardi juga berharap jika muridnya tersebut saat menjadi Kapolri untuk tetap teguh pendirian dan selalu amanah. ***

Editor: Ambar Adi Winarso

Sumber: Keterangan Pers

Tags

Terkini

Terpopuler