Pesan Gus Miftah pada Pelajar: Carilah Guru yang Ramah, Bukan yang Suka Marah

- 25 Maret 2021, 20:00 WIB
Gus Miftah
Gus Miftah /Dok. Humas Prov. Jateng/



KENDALKU
 - Gus Miftah mengungkapkan bahwa mencari guru itu yang ramah, bukan yang suka marah-marah.

Oleh karena itu, Gus Miftah mengatakan, jangan sampai salah memilih guru. Carilah guru yang menyenangkan, bukan menakutkan.

Gus Miftah menyatakan, apabila ada guru yang berpaham radikal, maka jabatannya harus dicopot atau disingkirkan.

Menurut Gus Miiftah, hal itu dilakukan demi meningkatkan persatuan dan kesatuan NKRI.

Baca Juga: Kode Redeem Mobile Legends (ML) Terbaru 25 Maret 2021, Ayo Segera dan Mainkan Gamenya!

Baca Juga: Musim Pandemi Covid-19 Masih Berlangsung, Gus Miftah: Taat Kepada Pemerintah itu Wajib

Hal itu diungkapkan oleh ulama terkenal asall yogyakarta, Miftah Maulana Habiburrahman yang akrab disapa Gus Miftah saat mengisi pengajian di Gedung Gradhika Bhakti Praja pada Kamis, 25 Maret 2021.

"Dulu ada salah satu ASN guru yang menukung khilafah, ini tidak bisa dibiarkan, ia harus dicopot atau dipecat," ungkap Gus Miftah yang bercerita tentang pengalamannya.

Dia juga memberi semangat kepada para pelajar untuk terus optimis dan semangat dalam menghadapi pandemi Covid-19.

Menurutnya, pemuda tidak boleh berputus asa, karena ujian itu diturunkan sesuai dengan kemampuannya.

"Insyaallah kalau mampu beradaptasi, maka kita akan selamat," pungkas Gus Miftah.

Baca Juga: SEDANG BERLANGSUNG Live Streaming Indosiar Barito Putera vs Arema FC Piala Menpora 2021 Gratis!

Baca Juga: SEDANG MAIN! Live Streaming Barito Putera vs Arema via Indosiar Gratis Malam Ini Piala Menpora 2021

Dia menambahkan, dengan adanya Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo, semua simulasi dalam rangka adaptasi dengan lingkungan baru sudah ditata rapi.

Gus Miftah juga memerintahkan kepada masyarakat untuk patuh kepada pemerintah.

"Di musim pandemi ini kita harus manut kepada pemerintah dan mengikuti pendapat para ahli," tandasnya.

Gus Miftah memperingatkan bahwa kita harus mengikuti pendapat para ahli, dan jangan mengikuti orang yang ahli berpendapat.

Dia menambahkan, apabila pemerintahnya baik, kita ikuti pemerintah itu, sedangkan jika pemerintahnya salah, kritiklah dengan bahasa yang santun.

Dari perkataan itu, Gus Miftah telah menebarkan pesan moral kepada masyarakat untuk selalu taat kepada pemerintah.

Gus Miftah juga memberikan contoh yang baik, ssalah satunya dengan mencintai Ganjar Pranowo selaku Gubernur Jawa Tengah.

"Cintaku kepadamu tak seindah surat cinta untuk strala. Tapi yakinlah, cintaku padamu Lililahitaala," ungkap Gus Miftah saat berceramah.

Baca Juga: Kembangkan Sport Tourism di Kendal, Dico Ganinduto Berdiskusi dengan Menparekraf RI Sandiaga Uno

Baca Juga: Update! Kode Redeem FF Terbaru 25 Maret 2021, Segera Tukar dan Dapatkan Bonus Game Free Fire

Ungkapan Gus Miftah itu secara spontan membuat jamaah yang hadir secara langsung atau online bertepuk tangan.

Menurut Gus Miftah, Ganjar adalah sosok pemimpin sekaligus sahabat yang selalu menebar kebaikan.

Sementara itu, Ganjar mengatakan bahwa Gus Miftah dinilai cocok dengan kalangan milenial.

Menurut Ganjar, Gus Miftah adalah sosok ulama yang memiliki spirit kebangsaan yang bagus dengan penyampaiannya yang nyaman.

"Sambil guyon tapi mengena," ungkap Ganjar.

Itulah amanat Gus Miftah kepada masyarakat luas terutama pelajar agar mencari guru yang ramah bukan yang suka marah-marah,***

Editor: Heru Fajar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah