7 Hari Menuju Coblosan Pilbup Kendal, Paslon DIBAS Ingin Cetak 10 Ribu Wirausaha Milenial

- 2 Desember 2020, 10:22 WIB
Pasangan Pilgub Kendal nomor urut 1, Dico Ganinduto dan Windu Suko Basuki
Pasangan Pilgub Kendal nomor urut 1, Dico Ganinduto dan Windu Suko Basuki /instagram/ @boloneDIBAS

KENDALKU – Darah pengusaha rupaya ditularkan oleh Dico Ganinduto dalam program kerjanya pada Pilkada Kendal 2020.

Bersama pasangannya Windu Suko Basuki, Paslon nomor urut 1 ini ingin mencetak sebanyak 10 ribu wirausahawan milenial dari Kendal.

Dikenal dengan sebutan Paslon Dibas (Dico-Basuki), mengupayakan menciptakan 10 ribu wirausaha baru melalui permodalan bergulir.

Selain itu disediakan balai latihan kerja yang terkoneksi dengan kerja sama swasta dan mendorong tumbuhnya industri kreatif, startup dan bisnis online.

Baca Juga: SMP di Kendal Mempersiapkan Sekolah Tatap Muka Tahun Depan

“Program ini adalah gebrakan bagi para anak muda Kendal untuk membangun Kendal Juara,” bunyi tagline dalam unggahan Twitter relawan Paslon Nomor Urut 1 @BoloneDIBAS, Senin 30 November 2020.

 Paslon Dibas juga akan memberikan ruang lapangan pekerjaan bagi para anak muda atau milenial dalam mencari pekerjaan.

Dibas berupaya menciptakan lapangan kerja melalui job market fair di Kendal.

Festival kerja itu akan berkonsep beda denga job fair lainnya. Yakni menggunaka siatem jemput kerja, bagi pekerja usia produktif untuk disalurkan ke lapangan pekerjaan.

Halaman:

Editor: Ambar Adi Winarso

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x