Teleskop Hubble Tangkap Pemandangan Menakjubkan untuk Ulang Tahunnya yang ke 31

- 22 September 2021, 07:15 WIB
Teleskop Hubble Tangkap Pemandangan Menakjubkan untuk Ulang Tahunnya yang ke 31
Teleskop Hubble Tangkap Pemandangan Menakjubkan untuk Ulang Tahunnya yang ke 31 /ESA/Hubble and NASA, A. Nota, C.

KENDALKU – Teleskop luar angkasa Hubble berhasil menangkap pemandangn menakjubkan dalam rangka ulang tahunnya yang ke 31.

Teleskop Hubble diluncurkan ke luar angkasa pada 1994 dan telah mengambil ribuan foto dari berbagai penjuru alam semesta.

Dilansir Kendalku dari situs resmi NASA, gambar yang diambil Teleskop Hubble tersebut merupakan pemandangan dari AG Carinae.

Baca Juga: Joe Biden Menjelma jadi Taliban, Terpampang di Billboard Jalan Tol 

AG Carinae merupakan bintang yang berada di konstelasi Carina, jaraknya sekitar 20 ribu tahun cahaya dari bumi.

AG Carinae dianggap sebagai bintang bervariabel cahaya biru (LBV) yang terkadang kecerahan dan spektrumnya bisa bervariasi.

Gambar terbaru dari AG Carinae tersebut diambil Teleskop Hubble pada April 2021.

Ada juga gambar yang diambil pada 2020, 2014, dan digabungkan dengan gambar lain yang diambil oleh Wide Field Planetary Camera 2 milik Hubble pada 1994.

Baca Juga: Peneliti Menemukan Bahwa Perubahan Iklim Telah Merusak Sebagian Besar Terumbu Karang

Halaman:

Editor: Fahmi Syaiful Akbar

Sumber: NASA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x