Jelang Bali United vs Persik Kediri, Coach Teco Mengaku Berterima Kasih dan Respek ke Lawan

- 25 Agustus 2021, 13:52 WIB
Jelang Bali United vs Persik Kediri, Pelatih Serdadu Mengaku Berterima Kasih dan Respek ke Lawan
Jelang Bali United vs Persik Kediri, Pelatih Serdadu Mengaku Berterima Kasih dan Respek ke Lawan /Dokumentasi Bali United

KENDALKU - Laga antara Bali United vs Persik Kediri akan jadi laga pembuka di BRI Liga 1 Indonesia 2021/2022.

Laga Bali United vs Persik Kediri di BRI Liga 1 akan dilangsungkan pada Jumat, 27 Agustus 2021, pukul 19.00 WIB.

Menjelang laga melawan Persik Kediri, Pelatih Bali United Coach Teco mengaku berterima kasih kepada pihak kepolisian.

Baca Juga: Spoiler Jadwal Sepak Bola BRI Liga 1 Indosiar: 3 Laga Siap Digelar Mulai Jumat, 27 Agustus 2021

Karena setelah penantian panjang, akhirnya pihak kepolisian memberikan izin dilangsungkannya kompetisi BRI Liga 1 Indonesia.

"Terima kasih untuk pihak Kepolisian atas izin yang diberikan. Sepak bola bisa hidup kembali, saya ucapkan terima kasih. Tim sudah tunggu untuk kembali bermain di lapangan setelah lama tidak berlaga." Kat Coach Teco dikutip dari laman resmi Bali United.

"Saya pikir semua pemain akan punya semangat saat Liga 1 kembai terlaksana," tambahnya.

Coach Teco juga mengomentari calon lawan Bali United, Persik Kediri.

Baca Juga: Jadwal Laga Sepak Bola BRI Liga 1 2021, Tayang di Indosiar: Cek Daftar 18 Klub yang Berpartisipasi

Menurutnya, Persik Kediri tidak bisa dianggap remeh.

“Persik Kediri adalah tim yang sudah lama ada di Indonesia. Tim yang berhasil menjadi juara Liga 2 2019 lalu, tentu kami harus respek dengan mereka setelah lama tidak ada pertandingan di Indonesia." Jelas Teco.

"Bali United pastinya ingin menang buat suporter yang menikmati meskipun hanya menonton dari rumah. Pastinya tim punya semangat lebih buat raih hasil maksimal di laga pertama, baik hadapi Persik atau tim lainnya," tambah pelatih Bali United tersebut.***

Editor: Risco Ferdian

Sumber: Bali United


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah