18 Nama Pahlawan Nasional Perintis Kemerdekaan Indonesia yang Paling Dikenal Sepanjang Masa

- 24 Mei 2022, 09:11 WIB
Kita bahas biografi para tokoh pahlawan Nasional seperti Raden Ajeng Kartini, Jendral Ahmad Yani, Pangeran Diponegoro, Pierre Tendean, Ki Hajar Dewantara, WR Soepratman dan Frans Kaisiepo
Kita bahas biografi para tokoh pahlawan Nasional seperti Raden Ajeng Kartini, Jendral Ahmad Yani, Pangeran Diponegoro, Pierre Tendean, Ki Hajar Dewantara, WR Soepratman dan Frans Kaisiepo /

KENDALKU - Berikut ini adalah beberapa nama pahlawan nasional kemerdekaan Indonesia yang paling dikenal sepanjang masa.

Kemerdekaan Indonesia tidak dapat dilepaskan dari perjuangan para pahlawan nasional yang telah mengusir penjajah.

Jasa-jasa mereka pun dikenang hingga sekarang, maka dari itu negara memberikan mereka sematan ‘Pahlawan Nasional’.

Republik Indonesia memiliki begitu banyak nama-nama pahlawan nasional dari Sabang sampai Merauke.

Baca Juga: 3 Pahlawan Indonesia yang Dikenal Sakti Mandraguna, Punya Ilmu Kebal Bikin Penjajah Belanda Ketakutan

Kita sebagai generasi Indonesia penerus mereka, seharusnya mengetahui nama dan jasa para pahlawan nasional untuk mencapai kemerdekaan bangsa.

Daftar Pahlawan Indonesia Perintis Kemerdekaan

Tidak luput dari sejarah, mengetahui berbagai sejarah tentang Indonesia merupakan salah satu cara menghargai jasa para pahlawan kita.

Untuk itu, yuk simak daftar pahlawan Indonesia perintis kemerdekaan berikut ini!

Baca Juga: Klik Link Twibbon Hari Guru Nasional 2021, Bikin Kado Digital Unik untuk Pahlawan Tanpa Tanda Jasa!

1. RM Tirto Adi Soerjo

Raden Mas Tirto Adi Soerjo adalah pahlawan nasional asal Blora, Jawa Tengah yang pertama kali merintis surat kabar di Indonesia.

Pada waktu itu, sekitar tahun 1903 - 1908, Tirto membangun surat kabar Soenda Berita, Medan Prijaji, dan Putri Hindia.

Tirto menyebarkan propaganda kemerdekaan dan kritik pedas kepada pemerintahan Hindia Belanda.

Dia kemudian ditangkap dan dibuang ke Pulau Bacan, Maluku Utara. Lalu meninggal dunia di Batavia pada 7 Desember 1918.

Baca Juga: Ganjar Pranowo Usulkan Pahlawan Asal Aceh, Pocut Meurah Intan Jadi Pahlawan Nasional

2. H.O.S Tjokroaminoto

Raden Hadji Oemar Said Tjokroaminoto atau lebih dikenal H.O.S Cokroaminoto adalah pemimpin organisasi pertama di Indonesia, yakni Sarekat Islam (SI) yang sebelumnya dikenal dengan nama Serikat Dagang Islam.

Cokroaminoto juga terkenal sebagai guru dari beberapa tokoh terkenal, yakni Soekarno, Semaoen, Musso, Alimin, hingga Tan Malaka.

3. Jenderal Soedirman

Soedirman tidak hanya tercatat sebagai Panglima Tentara dan Jenderal Republik Indonesia pertama, tetapi juga menjadi yang termuda dalam sejarah.

Pada usia 31 tahun, dia sudah bergabung dengan para pahlawan kemerdekaan yang lain untuk berjuang mengusir penjajah Jepang, Belanda dan sekutu.

4. Hasyim Asyari

Kyai Haji Mohammad Hasyim Asyarie merupakan salah satu pahlawan nasional Indonesia yang sekaligus pendiri Nahdlatul Ulama (NU), sebuah organisasi Islam terbesar di Indonesia.

Hasyim Asyari juga dikenal sebagai intelektual muslim yang mewarnai perjuangan kemerdekaan Indonesia dengan gagasan-gagasannya yang lestari hingga sekarang.

5. Pangeran Diponegoro

Pangeran Diponegoro berperan besar dalam memimpin Perang Jawa yang terjadi dalam kurun waktu lima tahun, yaitu pada tahun 1825 hingga 1830.

Perang ini berkobar di hampir seluruh daerah di Pulau Jawa dan merupakan salah satu perang terbesar yang pernah terjadi dalam sejarah perjuangan melawan Belanda.

Walaupun berakhir dengan kemenangan Belanda, Pangeran Diponegoro sempat membuat Belanda mengalami kesulitan dan kerugian akibat gugurnya ribuan serdadu Belanda.

6. Ki Hadjar Dewantara

Raden Mas Soewardi Soerjaningrat atau yang lebih dikenal dengan Ki Hadjar Dewantara merupakan salah satu aktivis pergerakan kemerdekaan.

Sepanjang hidupnya, Ki Hadjar Dewantara telah berperan besar dalam pendidikan Indoensia.

Perguruan Taman Siswa adalah salah satu hasil jerih payahnya dalam memberikan kesempatan pendidikan bagi kaum pribumi Indonesia yang waktu itu hanya bisa dinikmati oleh masyarakat Belanda dan kalangan elit saja.

7. Bung Tomo

Sutomo alias Bung Tomo, adalah salah satu pahlawan nasional asal Surabaya.

Bung Tomo dikenal dengan aksi heroiknya saat membangkitkan semangat arek-arek Suroboyo dalam melawan kembali tentara Nederlandsch Indie Civil Administratie (NICA) Belanda dalam pertempuran 10 November.

Bung Tomo, yang juga merupakan seorang jurnalis asal Surabaya ini juga dikenal dengan semboyan “Merdeka atau Mati” dalam pertempuran berdarah di Surabaya tersebut. Pertempuran Surabaya kini diperingati sebagai Hari Pahlawan.

8. Sutan Sjahrir

Sutan Sjahrir merupakan salah satu pahlawan nasional Indonesia yang dikenal karena jasanya dalam mengorganisasi kemerdekaan Indonesia.

Bersama dengan Bung Karno dan Bung Hatta, ketiganya disebut dengan triumvirat kemerdekaan republik. Pada awal berdirinya republik, Sjahrir juga sempat menjabat sebagai perdana menteri.

9. R.A. Kartini

Sebagai salah satu pahlawan wanita, Raden Adjeng Kartini telah berjasa dalam memperjuangkan kesetaraan hak kaum perempuan semasa hidupnya.

Latar belakang bangsawan tidak lantas membuatnya tunduk kepada para penguasa dan nilai-nilai mereka yang konservatif.

Malah, Kartini dinilai telah memelopori bangkitnya perempuan pribumi dengan pemikirannya yang lebih moderat.

10. Kapitan Pattimura

Thomas Matulessy atau yang lebih dikenal dengan Pattimura adalah pahlawan bangsa yang berperan sebagai panglima perang dalam perlawanan rakyat Maluku dengan tentara VOC Belanda.

Dengan wibawa dan kepemimpinannya, Pattimura berhasil menyatukan kerajaan Nusantara, tepatnya Ternate dan Tidore untuk menghadapi penjajah pada tahun 1817.

11. Tjoet Nyak Dien

Merupakan pahlawan nasional perempuan yang berasal dari Aceh. Pada masa Perang Aceh, Cut Nyak Dien ikut melakukan perlawanan dengan memimpin rakyat Aceh untuk menyerang Belanda.

Kematian Ibrahim Lamnga yang merupakan suami pertamanya dalam perang tersebut telah mengobarkan tekad dan semangat Cut Nyak Dien untuk menghentikan penjajahan Belanda.

12. Raden Dewi Sartika

Raden Dewi Sartika merupakan pahlawan perintis kemerdekaan wanita Indonesia.

Pendidikan yang diterimanya sebagai keturunan ningrat menginspirasi Raden Dewi Sartika untuk memperjuangkan hak pendidikan kepada rakyat pribumi dengan membangun sekolah khusus wanita.

13. Sultan Hasanuddin

Dijuluki sebagai Ayam Jantan dari Timur, Sultan Hasanuddin adalah salah satu pahlawan kemerdekaan Indonesia yang berasal dari Sulawesi Selatan.

Setelah naik takhta menjadi sultan dari Kerajaan Gowa, ia berupaya menggabungkan kerajaan-kerajaan kecil Indonesia Timur dan memberikan perlawanan yang cukup sengit kepada pihak Kompeni Belanda.

14. Tan Malaka

Salah satu pahlawan perintis kemerdekaan Indonesia yang sering dilupakan jasanya. Beliau berperan besar dalam perlawanan terhadap kolonialisme bangsa Belanda.

Pemikirannya, yang tertuang dalam berbagai tulisan, telah menginspirasi Soekarno, Hatta, Sjahrir dan tokoh-tokoh pergerakan nasional lainnya untuk memperjuangkan kemerdekaan bangsa Indonesia dari para penjajah.

15. Martha Christina Tiahahu

Pahlawan nasional kemerdekaan Indonesia berikutnya merupakan anak dari Kapitan Paulus Tiahahu yang turut membantu Kapitan Pattimura dalam perlawanan terhadap Belanda pada tahun 1817.

Martha Tiahahu adalah satu dari segelintir perempuan yang terjun ke medan perang secara langsung.

Usianya yang masih muda tidak membuatnya gentar dan takut dalam memperjuangkan kemerdekaan Indonesia.

16. Mohammad Hatta

Mohammad Hatta atau yang biasa dikenal sebagai Bung Hatta adalah salah seorang pahlawan nasional yang berperan besar dalam proklamasi kemerdekaan Indonesia.

Semangat patriotisme Bung Hatta telah tumbuh sejak ia masih muda dengan partisipasinya sebagai aktivis, anggota dari organisasi pergerakan nasional hingga menjadi negarawan yang turut mendampingi Soekarno untuk memperjuangkan Indonesia dari penjajahan Belanda.

17. Soekarno

Berbicara tentang pahlawan kemerdekaan nasional Indonesia tidak bisa dilakukan tanpa sang proklamator kemerdekaan itu sendiri.

Ir. Soekarno adalah presiden pertama Indonesia yang juga berperan sebagai pencetus dasar negara Pancasila yang kita gunakan hingga saat ini.

Bersama dengan Mohammad Hatta, Soekarno merupakan tokoh penting yang telah menginspirasi masyarakat Indonesia dalam perjuangan mencapai gerbang kemerdekaan.

18. Agus Salim

Di awal bedirinya republik, Agus Salim memegang peran yang tidak kalah penting dibandingkan tokoh-tokoh pergerakan kebangsaan lainnya.

Namun, kiprah Agus Salim di pentas politik kemerdekaan sudah jauh ada sebelum era kemerdekaan.

Agus Salim merupakan salah seorang pimpinan organisasi Islam terbesar kala itu yakni Serikat Islam.

Itulah daftar tokoh pahlawan kemerdekaan Indonesia paling dikenang yang amat berjasa dalam memerdekakan bangsa dan negara.

Semangat mereka memang patut dijadikan contoh dan teladan bagi anak cucu kita agar Indonesia tak pernah lagi menjadi tanah jajahan, serta menjadi negara maju di masa depan seperti yang diinginkan para pahlawan.***

Editor: Maya Atika


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x