Komika Mongol Stres Resmi Gabung PSI, Anti Korupsi Jadi Salah Satu Alasannya

- 24 November 2021, 06:25 WIB
Komika Mongol Stres Resmi Gabung PSI
Komika Mongol Stres Resmi Gabung PSI /

KENDALKU - Komika Mongol Stres resmi bergabung dengan Partai Solidaritas Indonesia (PSI) baru-baru ini.

Keputusan Mongol Stres gabung ke PSI bukan tanpa alasan, namun ada hal prinsip yang ia utarakan, salah satunya anti korupsi.

Mongol Stres terlihat mengenakan jaket merah khas PSI sebagai tanda simbolis telah bergabung dengan PSI.

Baca Juga: PECAH! Kiky Saputri Roasting Anies Baswedan hingga Terhibur Sekaligus Kepanasan

Aktor sekaligus standup comedian Roni Immanuel atau yang dikenal dengan nama Mongol Stres dikabarkan resmi bergabung dengan PSI.

Kabar Mongol gabung PSI langsung diunggah lewat akun Twitter resmi PSI, @psi_id, pada Selasa, 23 November 2021.

Mongol pun hadir ke basecamp PSI sebagai salah satu langkah konkrit dirinya bergabung dengan partai yang lekat anggota partai berusia muda tersebut.

"Siang ini di basecamp @psi_id telah hadir bro Ronny 'Mongol' Immanuel. Selamat bergabung bro Mongol dalam perjuangan anak muda," tulisnya.

Baca Juga: Anies Baswedan Mengaku Penasan Kena Roasting Kiky Saputri: Untung Pakai Baju Pemadam

Mongol pun mendapatkan ucapan selamat dari PSI yang menjadi tanda telah resmi menjadi bagian dari PSI.

Mongol mengaku bergabung lantaran dirinya memiliki prinsip anti korupsi dan anti toleransi yang ia anggap sejalan dengan PSI.

"Prinsip perjuangan antikorupsi dan anti-intoleransi menjadi salah satu alasan bro Mongol bergabung dengan @/psi_id," tulis akun Twitter DPP PSI menambahkan.

Terlihat dalam foto yang diunggah akun resmi PSI, tampak Mongol Stres bertemu dengan Ketua Umum PSI,Giring Ganesha.

Selain itu, Mongol juga terlihat disematkan jaket berwarna merah sebagai tanda simbolis telah bergabungnya Mongol ke PSI.***

Editor: Agung Prasetyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah