Jateng Kirim Sayuran ke Korban Gempa Jatim, Ganjar Pranowo: Unik! Ini yang Saya Suka

- 16 April 2021, 20:00 WIB
Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo menanggapi kiriman bantuan korban gempa di Malang, Jatim. Ganjar merasa senang karena ada bantuan berupa sayuran segar, menurutnya itu adalah hal yang unik
Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo menanggapi kiriman bantuan korban gempa di Malang, Jatim. Ganjar merasa senang karena ada bantuan berupa sayuran segar, menurutnya itu adalah hal yang unik /Dok. Humas Pemprov Jateng/

KENDALKU - Pemprov Jateng, melalui Gubernur Jateng, Ganjar Praowo, mengirimkan sejumlah bantuan kepada korban gempa di Jatim.

Tidak hanya popok, selimut atau mie instan, Pemprov Jateng juga mengirimkan sejumlah sayuran segar, berupa wortel, tomat, labu dan lain sebagainya.

Gubenur Jateng, Ganjar Pranowo mengatakan bahwa itu adalah hal yang unik dan disukainya.

Pelepasan bantuan kepada korban gempa di Jatim itu dilakukan oleh Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo pada Jumat, 16 April 2021.

Baca Juga: Ganjar Pranowo Kembali Kirim bantuan Gempa Jatim Usai Kirim Bantuan ke NTT

Baca Juga: Unik! Ini Kiriman Bantuan Ganjar Pranowo ke Korban Gempa Jatim, Ada Labu, Wortel, Tomat, dan Bawang Merah

Baca Juga: Bupati Kendal Dico Ganinduto Sampaikan 4 Hal Ini Dalam Rakor Stabilitas dan Kondusivitas Wilayah

"Ini yang saya suka, ini bantuannya unik ini. Tidak hanya popok, selimut atau mie instan, tapi hari ini yang kami kirim sayuran segar dari Boyolali," ucap Gubernur Jateng.

Ganjar Pranowo merasa senang karena dalam mobil-mobil truk dan boks yang berangkat ke Jatim itu terdapat aneka jenis sayuran segar.

Halaman:

Editor: Risco Ferdian


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x