Hadapi Libur Natal, Ganjar: Semua Pendatang Dari Luar Jateng Harus Sudah Dites Covid

- 21 Desember 2020, 18:02 WIB
Gubernur Jateng Ganjar Pranowo meminta para pendatang untuk patuh protokol kesehatan dinyatakan bebas dari Covid-19 saat masuk Jateng pada libur Natal dan Tahun Baru.
Gubernur Jateng Ganjar Pranowo meminta para pendatang untuk patuh protokol kesehatan dinyatakan bebas dari Covid-19 saat masuk Jateng pada libur Natal dan Tahun Baru. /Dok / Humas Provinsi Jateng/

KENDALKU – Gubernur Jateng Ganjar Pranowo meminta para pendatang untuk patuh protokol kesehatan dinyatakan bebas dari Covid-19 saat masuk Jateng pada libur Natal dan Tahun Baru.

Ganjar juga memastikan bahwa semua pendatang dari luar Jawa Tengah harus sudah dites. Di sektor penerbangan, laut dan kereta api sudah mewajibkan penerapan itu.

Namun begitu, yang cukup sulit ada di sektor transportasi darat denga kendaraan pribadi.

Karenanya, Ganjar meminta kesadaran para pendatang dengan kendaraan pribadi untuk sudah bebas Covid-19.

Baca Juga: Waduh! V BTS, Jungkook, Jimin, Suga, J-Hope dkk Ternyata Bisa Kesal Gara-gara Hal Sepele Ini Saja

"Kemungkinan yang sulit itu di darat via kendaraan pribadi. Maka kami mohon kesadaran masyarakat yang ingin masuk ke Jateng untuk tes,” kata Ganjar, Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin Candi 2020 di halaman Mapolda Jateng, Senin 21 Desembr 2021.

Ganjar juga memastikan akan ada pos-pos di sejunlah titik untuk ada operasi yustisi kepada para pendatang yang tidak patuh protokol kesehatan.

“Meskipun nanti kamiakan membuat posko-posko di sejumlah titik untuk operasi justisi. Kalau yang belum tes, akan langsung dites di tempat," kata Ganjar.

Maka dari itu, Ganjar memintan petugas keamanan diminta untuk tidak hanya fokus pada potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat.

Halaman:

Editor: Ambar Adi Winarso


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah