Harga Mahal Tapi Dimiliki Ormas, Gus Yaqut: Polisi Harus Usut Asal-usul Senjata Api Anggota FPI

- 9 Desember 2020, 14:16 WIB
Ketua Umum GP Ansor Gus Yaqut
Ketua Umum GP Ansor Gus Yaqut /Antara/

KENDALKU - Ketua Umum Pimpinan Pusat Gerakan Pemuda (GP) Ansor, Yaqut Cholil Yaqut Qoumas (Gus Yaqut) meminta aparat agar menyelidiki kepemilikan senjata api yang bawa anggota FPI atau pengikut Habib Muhammad Rizieq Shihab (HRS/MRS).

Gus Yaqut menilai kepemiklikan senjata api oleh warga sipil secara bebas patut dicurigai apalagi jika tidak ada izin.

Terlebih kata Gus Yaqut, senjata apai yang dimiliki oleh anggota FPI diduga digunakan untuk menyerang petugas kepolisian.

Karenanya, Gus Yaqut meminta tegas untuk melacak asal-usul kepemilikan senjata api tersebut.

Baca Juga: Polres Kendal Bersama Kodim Bagikan 2200 Paket Beras Warga Terdampak Covid-19

"Karena mengherankan jika aktivis ormas memiliki senjata api. Harus diusut, lacak asal-usul kepemilikannya," tegas Gus Yaqut, sapaan akrabnya, Selasa 8 Desember 2020.

Dia menjelaskan, warga sipil tidak mudah mendapatkan izin kepemilikan senjata api karena tahapannya sangat rumit. Termasuk ada uji kejiwaan.

"Ada aturan sangat ketat bagi warga sipil sampai tes kejiwaan segala.

Tidak semebarangan orang pula, jika untuk memiliki senjata api dibutuhkan pula dana atau uang yang tak sedikit.

Halaman:

Editor: Ambar Adi Winarso

Sumber: GP ANSOR


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x