Usai Tuding Hilangnya Eril Anak Ridwan Kamil Rekayasa, Akun Instagram Pria Ini Dibanjiri Hujatan

5 Juni 2022, 18:00 WIB
Usai Tuding Hilangnya Eril Anak Ridwan Kamil Rekayasa, Akun Instagram Pria Ini Dibanjiri Hujatan /KBRI Bern

KENDALKU – Saat ini, media sosial sedang heboh dengan seorang pria yang menuding hilangnya anak Ridwan Kamil, Eril adalah rekayasa.

Tudingan terhadap hilangnya Eril anak Ridwan Kamil tesebut membuat warganet geram.

Hal tersebut dianggap sebagai komentar yang tidak memiliki empati terhadap musibah yang menimpa keluarga Ridwan Kamil.

Akibat tuduhan terhadap Eril dan Ridwan Kamil tersebut, warganet kemudian berbondong-bondong menghujat pria tersebut pada akun Instagram milik pria tersebut.

Baca Juga: Tidak Punya Empati, Pria Ini Sebut Hilangnya Eril Anak Ridwan Kamil adalah Strategi untuk Menang Capres

Awalnya pria tersebut memberi komentar pada salah satu unggahan foto di Instagram Emmeril Khan Mumtadz.

Pada komentarnya tersebut, ia menuding bahwa hilangnya Eril di Sungai Aare, Swiss adalah sebuah rekayasa.

Menurut pria tersebut, rekayasa hilangnya Eril adalah bagian dari strategi dari Ridwan Kamil dalam mengambil simpati dan empati masyarakat Indonesia.

Tujuannya adalah untuk memenangkan pemilihan calon presiden mendatang.

“Sebelumnya saya mohon maaf, kalau saya lancing. Bukannya saya enggak punya perasaan, empati, atau apapun itu. Tapi menurut saya, saya berspekulasi kalau ini hanyalah sebuah rekayasa atau settingan,” ungkap pria tersebut dikutip dari akun @lambegosiip.

Baca Juga: SIAPAKAH Arkana Aidan Misbach, Ini Asal Usul Arkana yang Diadopsi Ridwan Kamil

“Ini hanyalah sebuah rekayasa atau settingan agar pak Ridwan Kamil menang capres (sebentar lagi), dan menurut gue itu strategi dan tekhnik marketing mereka, and it’s okay enggak masalah sebenarnya,” tambahnya.

Pria itu juga mengatakan agar masyarkat tidak mudah termakan hoax yang sering terjadi saat ini.

“Cuman gue mau ngasih tahu intinya jangan gampang kemakan hoax, zaman sekarang di era modern ini penuh dengan drama dan isinya settingan semua, tentang kebahagiaan maupun kesedihan. Lebih baik bijak dan lebih memvalidasi sebuah berita ya, guys. Thank you,” pungkasnya.

Komentar tersebutlah yang membuat banyak warganet geram.

Komentar tersebut dianggap tidak memiliki empat atas duka yang dirasakan keluarga Ridwan Kamil saat ini.

Usai komentar tersebut viral, warganet pun beramai-ramai memberi hujatan pada akun Instagram pria tersebut.

Beberapa warganet juga turut menuding bahwa pria yang diketahui bernama Kevin Wijaya Oey tersebut hanya panjat sosial atas musibah yang dialami oleh Emmeril Khan Mumtadz.

“Pengen terkenal lewat dibully,” tulis akun @pra***i10 yang dikutip dari Instagram @kevinwijayaoey.

“Nyari panggung gini amat ya wkwk, selamat, Anda dapat panggung,” tulis  akun @chai***faa.

“Kalau nyari followers engga gitu caranya, Bang,” tulis @peb***str.

Salah seorang warganet lainnya juga mengungkapkan agar pria tersebutlah yang hanyut dan akan menuding pria tersebut hanyalah rekayasa.

“Bisa engga yang hanyut di sungai lu aja biar nanti gue bilang lu lagi drama? Kalau to**l itu jangan diperlihatkan, malu boss,” tulis akun @ich***54_.

Ada juga yang mengatakan bahwa pria tersebut tidak memiliki empati.

“Engga punya empati,” tulis akun @myl***azz.

Jasad Emmeril Khan Mumtadz sendiri sampai saat ini belum ditemukan.

Namun pihak MUI Jawa Barat telah menyatakan bahwa anak Ridwan Kamil tersebut telah meninggal dunia.

Eril dinyatakan hilang setelah hanyut di Sungai Aare, Swiss.

Pencarian jasad Eril sampai saat ini masih dilakukan oleh berbagai pihak.***

Editor: Heru Fajar

Tags

Terkini

Terpopuler