BLT UMKM atau BUPM Tahap 2 Masih Dibuka, Persiapkan Hal Ini Untuk Mulai Mendaftar

17 Juni 2021, 09:30 WIB
Berikut ini hal-hal yang perlu dipersiapkan untuk daftar BLT UMKM BPUM 2021 /Hening Prihatini/Dok. Kabar Joglosemar/

KENDALKU - Pendaftaran Program Bantuan Produktif Usaha Mikro (BPUM) atau Bantuan Langsung Tunai (BLT) UMKM tahap dua masih dibuka sampai Agustus 2021.

Pelaku UMKM masih punya kesempatan untuk mendaftarkan diri mendapatkan bantuan dari program BUPM atau BLT.

Hal-hal yang harus dipersiapkan saat mendaftarkan diri dalam program BUPM atau BLT UMKM BPUM telah tersedia di akhir artikel ini.

Baca Juga: Cara Cek Penerima BLT UMKM BPUM via Online di eform.bri.co.id/bpum, Segera Daftar Agar Rp1,2 Juta Cair

Program BUPM atau BLT UMKM dibuka oleh pemerintah sampai 31 Agustus 2021.

Bagi yang belum dapat bantuan dari program BUPM atau BLT UMKM, masih ada kesempatan untuk mendaftarkan diri melaui link eform.bri.co.id.

Link tersebut telah dipersiapkan oleh pemerintah bagi pelaku UMKM yang belum mendapatkan bantuan program BUPM atau BLT.

Pemerintah luncurkan program BUPM atau BLT UMKM guna mengatasi dampak covid-19 bagi kelangsungan UMKM.

Baca Juga: BLT UMKM Ditransfer ke Rekening Rp1,2 Juta! Lengkapi Syarat Berikut Agar Dapat BPUM 2021

Selain itu, pemerintah menargetkan program BUPM atau BLT UMKM selesai sampai akhir Agustus 2021.

Masih banyak dana yang telah dipersiapkan oleh pemerintah bagi pelaku UMKM yang belum dapat bantuan program BUPM atau BLT.

Dana yang telah disediakan oleh pemerintah sebesar 12,8 juta penerima UMKM untuk tahun 2021 ini.

Dari sekian dana yang telah dipersiapkan oleh pemerintah, setiap pelaku UMKM akan mendapatkan 1,2 juta.

Tahun ini dana bantuan dari program BUPM atau BLT bagi setiap pelaku UMKM lebih sedikit dibandingkan tahun sebelumnya sebesar 2,4 juta.

Namun dari sekian banyak dana yang dipersiapkan, pemerintah telah menambah lembaga penyaluran dana BLT UMKM dimana sebelumnya hanya menyalurkan lewat BNI dan BRI.

Tahun ini lembaga penyaluran dana BLT UMKM ditambah seperti Bank Mandiri, Bank Pembangunan Daerah (BPD) dan Pos Indonesia.

Pendaftaran program BUPM atau BLT UMKM masih dibuka sampai 31 Agustus 2021, berikut hal-hal yang harus dipersiapkan:

1. Nomor Induk Kependudukan sesuai KTP Elektronik

2. Nomor kartu keluarga

3. Nama lengkap

4. Alamat sesuai KTP

5. Bidang usaha

6. Nomor telepon

Itulah yang harus dipersiapkan sebelum mendaftar program BUPM atau BLT UMKM 2021.***

Editor: Risco Ferdian

Tags

Terkini

Terpopuler