Wakil Gubernur Jawa Tengah, Taj Yasin Kunjungi Rumah Produksi Batik Pewarna Lumpur di Kabupaten Kendal

- 3 Oktober 2021, 07:45 WIB
Wakil Gubernur Jawa Tengah, Taj Yasin Kunjungi Rumah Produksi Batik Pewarna Lumpur
Wakil Gubernur Jawa Tengah, Taj Yasin Kunjungi Rumah Produksi Batik Pewarna Lumpur /Dok. Pemprov Jateng/

KENDALKU – Wakil Gubernur Jawa Tengah, Taj Yasin mengunjungi rumah produksi batik pewarna lumpur milik Widji Astuti.

Taj Yasin menyempatkan diri untuk melihat proses produksi batik lumpur tersebut secara langsung di Kecamatan Patebon, Kabupaten kendal.

Kegiatan yang dilakukan pada Sabtu, 2 Oktober 2021 tersebut merupakan bagian dari kunjungan kerja yang dilakukan Taj Yasin ke Kabupaten Kendal.

Baca Juga: Taj Yasin Ajak Inakriya Bekerja Sama dengan Pemerintah untuk Mempromosikan Potensi Wisata di Jawa Tengah

Taj Yasin mengatakan dia tertarik dengan proses produksi batik yang menggunakan pewarna lumpur tersebut.

"Tujuan saya datang ke Batik Widji Astuti ini, karena saya tertarik dengan Ibu Widji adalah, beliau mengikuti pelatihan (Batik) tahun 2001”, Kata Taj Yasin.

Taj Yasin juga memuji UKM Batik milik Widji Astuti tersebut karena bisa membuka lapangan kerja bagi masyarakat sekitar.

Selain itu, Widji Astuti juga membuka pelatihan untuk mereka yang ingin belajar membuat buat batik.

Baca Juga: Pemprov Jateng Gelontorkan Rp281 M untuk Tenaga Pengajar dan Operasional MA, Ini Harapan Taj Yasin

Halaman:

Editor: jfqcdiktywufxywqil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x