Pendaftaran BLK 2022 Kendal, 100 Persen Gratis Tanpa Pungutan

- 9 September 2021, 19:40 WIB
Pendaftaran BLK 2022 Kendal, 100 Persen Gratis tanpa Pungutan
Pendaftaran BLK 2022 Kendal, 100 Persen Gratis tanpa Pungutan /BLK Kab. Kendal

KENDALKU - Balai Latihan Kerja (BLK) Kabupaten Kendal membuka pendaftaran pelatihan kerja tahun 2022 mendatang.

Pelatihan kerja yang dibuka oleh Balai Latihan Kerja Kabupaten Kendal ini 100% gratis dibiayai oleh pemerintah tanpa adanya pungutan sepeserpun.
 
Calon peserta pelatihan bisa melakukan pendaftaran pelatihan Tahun 2022 mendatang di BLK Kendal agar bisa memiliki keahlian.
 
 
Setiap peserta hanya cukup mendaftarkan diri dan memilih jurusan yang diinginkan tanpa perlu mengeluarkan biaya, karena 100 persen gratis hingga lulus pelatihan di BLK Kendal.
 
Ada 9 jurusan yang dibuka oleh BLK Kabupaten Kendal bagi masyarakat yang memenuhi syarat menjadi peserta di BLK Kendal.
 
Pilihan kejuruan yang dibuka oleh BLK Kendal antara lain:
 
 
1. Tata kecantikan kulit dan rambut
 
2. Menjahit pakaian sesuai style/ menjahit pakaian wanita dewasa/ menjahit pakaian jadi
 
3. Menjahit tata busana
 
4. Teknik sepeda motor
 
5. Teknik kendaraan ringan/mobil
 
6. Pengelasan SMAW 3G
 
7. Teknik audio video/elektronika
 
8. Satuan pengamanan (security) 
 
9. Tata Boga
 
Calon peserta yang ingin mendaftar di BLK Kendal, maka dapat mengumpulkan sejumlah persyaratan yang dibutuhkan.
 
Persyaratan yang harus dipenuhi calon peserta mencakup: pas foto berwarna, fotokopi KTP, fotokopi KK, fotokopi Ijazah terakhir, fotokopi kartu tanda bukti pendaftaran pencari kerja, surat pengantar desa, materai Rp10.000, dan surat keterangan sehat dari dokter.
 
Pendaftaran di BLK Kendal dapat dilakukan mandiri secara online melalui situs resmi Disnakertrans Kabupaten Kendal yaitu https://disnaker.kendalkab.go.id/silapar/index.php?page=form.
 
Peserta diharuskan mengisi formulir pendaftaran online dengan data-data berupa: NIK, program pelatihan, kejuruan, nama lengkap, email, jenis kelamin, tempat/tanggal lahir, alamat lengkap, provinsi, kab/kota, kecamatan, Kelurahan/desa, Agama, pendidikan terakhir, nama sekolah, jurusan, dan tlp/hp.
 
Informasi lebih lanjut terkait dengan pendaftaran BLK 2022 Kendal gratis ini ini dapat langsung menghubungi nomor telepon UPTD Balai Latihan Kerja Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Kendal di (0294) 3690695.
 
Calon peserta juga dapat datang ke Jalan Soekarno Hatta Desa Jenarsari Kecamatan Gemuh Kabupaten Kendal pada jam kerja Senin-Kamis 7.00-14.00.
 
Pendaftaran BLK 2022 Kabupaten Kendal ini gratis 100 persen tanpa pungutan biaya, karena semua biaya ditanggung oleh pemerintah. Calon peserta cukup mendaftarkan diri secara online melalui situs resmi Disnaker Kendal.***

Editor: Afrilila Indah Sidqiani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah