Tingkatkan Kualitas dan Kuantitas Produk UMKM Jateng, Ganjar Pranowo Ingin ada Shopee Center di Desa

- 18 Mei 2021, 18:00 WIB
Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo ingin tingkatkan kualitas dan kuantitas UMKM Jateng dengan cara membangun Shopee Center di desa.
Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo ingin tingkatkan kualitas dan kuantitas UMKM Jateng dengan cara membangun Shopee Center di desa. /Dok. Humas Prov Jateng

Baca Juga: Bertemu CEO Shopee, Ganjar Pranowo Rencanakan Program Ini untuk Kemajuan UMKM Jateng

Namun, menurut Ganjar itu saja tidak cukup. Sehingga, dia mendorong Shopee bisa lebih bergerilya lagi mendorong UMKM yang ada di desa.

"Buat saya tidak cukup kalau kita hanya naruh saja di marketplace-nya. Tapi mau nggak kemudian ada training, ada bantuan atau Shopee investment untuk satu teknologi pelatihan," ujar Ganjar.

Gubernur Jateng itu menambahi bahwasannya pihak Shopee mau dan akan membuat shopee center di beberapa desa.

Karena itu, kedepannya Shopee Center diharapkan bisa memberdayakan UMKM yang ada di Desa.

Baca Juga: 75 Pegawai KPK Dinyatakan Tidak Lulus Tes Masuk ASN, Jokowi: Bukan untuk Diberhentikan

Dalam kasus ini, kata Ganjar, dia mengambil contoh produk unggulan dari Banyumas, Gula Semut.

Kemudian, lanjutnya Shopee Center mengambil peran memberikan pelatihan yang tak hanya soal kuantitas, namun juga kualitas.

Contoh lain, Ganjar mengatakan, produk batik yang menjadi khas Solo Raya dan Pekalongan Raya.

Shopee Center dapat berperan untuk melatih UMKM untuk meningkatkan dari sisi kuantitas untuk pasar lokal dan kualitas untuk pasar internasional.

Halaman:

Editor: Risco Ferdian


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah