Mark Zuckerberg Mengalami Kerugian Fantastis dalam Beberapa Jam Terakhir dan Menjadi Buah Bibir Warganet

- 5 Oktober 2021, 10:30 WIB
Mark Zuckerberg Mengalami Kerugian Fantastis dalam Beberapa Jam Terakhir dan Menjadi Buah Bibir Warganet
Mark Zuckerberg Mengalami Kerugian Fantastis dalam Beberapa Jam Terakhir dan Menjadi Buah Bibir Warganet /Tangkap layar/ Facebook Mar Zuckerberg

KENDALKU - Mark Zuckerberg mengalami kerugian yang fantastis beberapa jam terakhir dan menjadi buah bibir warganet.

Seperti yang anda rasakan beberapa jam terakhir, Mark Zuckerberg sekalu pemilik Facebook, WhatsApp, dan Instagram tengah mengalami kendala yang menyebabkan server down.

Tengah malam tadi tepatnya pukul 23.00 WIB nama Mark Zuckerberg ramai dibicarakan di Twitter akibat beberapa server yang dinaunginya tengah trouble.

Baca Juga: Mark Zuckerberg Menjadi Trending di Twitter Setelah Facebook, WhatsApp, dan Instagram Mengalami Down

Tak hanya itu warganet juga membicarakan beberapa gangguan yang dialami ketika akan mengakses Facebook, WhatsApp, dan Instagram dan mencari penyebab atau kendala dari permasalahan tersebut.

Seperti yang diketahui, perusahaan yang dinaungi oleh Mark Zuckerberg ini mengalami masalah bukan hanya di Indonesia saja, namun hampir seluruh penjuru dunia mengalami hal yang sama.

Namun, permasalahan itu dapat diatasi oleh tim Mark Zuckerberg dengan cepat.

Pagi tadi sekitar pukul 06.00 WIB warganet sudah dapat mengakses berbagai layanan yang ada di Facebook, WhatsApp, dan Instagram sebagai mana mestinya.

Baca Juga: Akun Facebook dan Instagram Donald Trump Ikut Diblokir, Ini Penjelasan Mark Zuckerberg

Akibat lemahnya server yang terjadi beberapa saat, Mark Zuckerberg mengalami kerugian yang tak sedikit.

Dilansir dari bloomberg.com kerugian yang dialami oleh Mark Zuckerberg mencapai $6 Billion atau setara dengan Rp 85,6 triliun.

Demikian informasi terkait kerugian yang dialami oleh Mark Zuckerberg dan menjadi buah bibir warganet sejak tadi malam.***

Editor: Fahmi Syaiful Akbar

Sumber: CBC News Bloomberg News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x