Resep Kering Tempe Simpel, Dijamin Enak Cocok untuk Menu Sarapan dan Makan Siang

29 Januari 2022, 11:35 WIB
Resep Kering Tempe Kering Simpel, Dijamin Enak Cocok untuk Menu Sarapan dan Makan Siang //Pinterest

KENDALKU - Inilah resep kering tempe simpel, mudah, dijamin enak dan cocok untuk menu makan sarapan dan makan siang.

Bagi Anda yang ingin masak simpel, silakan coba masak resep kering tempe ini.

Dengan bahan sederhana dan resep yang mudah, inilah resep kering tempe untuk menu sarapan dan makan siang.

Baca Juga: Resep Croffle Mudah Ala Chef Devina Hermawan, Cemilan Khas Korea Viral di Indonesia, Intip Cara Membuatnya

Resep kering tempe 

Bahan:

- Tempe 1 papan

- Bawang merah 5 siung

- Bawang putih 3 siung

- Cabai keriting 4

- Cabai setan 1 

- Gula Jawa 1 butir

- Garam secukupnya

Baca Juga: Resep Dorayaki, Cemilan Asal Jepang Jajanan Favorit Doraemon

- Penyedap secukupnya

- Gula pasir secukupnya

- Lada putih secukupnya

- Kecap manis 1 sdm

- Daun jeruk 2/3

Cara masak:

1. Potong tempe menjadi bentuk korek api

2. Goreng tempe hingga kering matang

3. Haluskan bawang merah, bawang putih, cabai

4. Tumis bumbu hingga harum

Baca Juga: Resep dan Cara Membuat Sate Taichan, Simpel dan Mudah!

5. Masukkan gula jawa, garam, gula pasir, penyedap hingga menyatu lalu masukkan daun jeruk

6. Masukkan tempe yang sudah digoreng

7. Masak hingga meresap

Itulah resep kering tempe simpel cocok untuk sarapan dan makan siang.***

Editor: Oriza Shavira A

Tags

Terkini

Terpopuler