POCO Partners Southeast Asia Forum 2023, Poco Jelaskan Perkembangan Gen Z Pada Telepon Gengam!

- 30 Agustus 2023, 12:08 WIB
POCO Partners Southeast Asia Forum 2023, Poco Jelaskan Perkembangan Gen Z Pada Telepon Gengam!
POCO Partners Southeast Asia Forum 2023, Poco Jelaskan Perkembangan Gen Z Pada Telepon Gengam! /

KENDALKU - Pakar industri yang berasal dari kemitraan bisnis POCO berkumpul dengan media regional seta lokal di Bangkok. 

Kegiatan tersebut dilakukan guna membahas mengenai perkembangan kebiasaan serta preferensi pengguna ponsel, khususnya bagi Gen Z di wilayah Asia Tenggara. 

Dimana kegiatan tersebut berlangsung pada 21 Agustus 2023 lalu. 

POCO Partners Southeast Asia Forum 2023 dapat menjadi peluang yang signifikan bagi anggota forum untuk melakukan proses eksplorasi terhadap perubahan lingkungan konsumen yang berubah dengan cepat yang didorong oleh penggunaan dan preferensi yang berkembang dari generasi Gen Z yang memiliki kecenderungan "mobile first".

Quanxin Wang, General Manager Xiaomi Southeast Asia, Anne Wang, Head of Marketing POCO Global dan Angus Ng, Head of Product Marketing POCO Global, bergabung dengan para petinggi dari Lazada, MediaTek, PUBG, Shopee dan TikTok Shop, untuk mendiskusikan tren perkembangan teknologi dan wawasan berbasis data di pasar e-commerce, game, chipset, dan smartphone di negara-negara Asia Tenggara.

Gen Z diyakini sebagai "game changer” dalam kebiasaan dan preferensi penggunaan ponsel pada konsumen, dengan adanya perubahan mencolok yang terjadi dalam lima tahun terakhir yang dibuktikan dengan hasil survei terbaru yang dirilis pada acara forum ini.

Studi tentang kebiasaan penggunaan anak berusia 18-40 tahun di seluruh Asia Tenggara, yang dilakukan oleh opini publik global dan perusahaan data YouGov atas nama perusahaan teknologi konsumen POCO, telah menunjukkan bagaimana smartphone menjadi sangat penting dalam hidup mereka, dengan sekitar 50% responden mengalami peningkatan yang signifikan dalam jumlah waktu dan aktivitas yang dihabiskan dengan telepon genggamnya.

Ponsel sebagai "Pusat" Hiburan yang Baru

Survei yang dilakukan mencakup 2.500 konsumen yang menargetkan Gen Z dan Milenial di lima pasar Asia Tenggara, Malaysia, Indonesia, Filipina, Thailand, dan Vietnam yang bermain game di perangkat seluler mereka setidaknya sebulan sekali.

Halaman:

Editor: Hendrik Nuryanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x