SEJARAH Singkat Sumpah Pemuda Diperingati Setiap 28 Oktober Hari Ini 2022

- 28 Oktober 2022, 08:02 WIB
SEJARAH Singkat Sumpah Pemuda Diperingati Setiap 28 Oktober Hari Ini 2022
SEJARAH Singkat Sumpah Pemuda Diperingati Setiap 28 Oktober Hari Ini 2022 /ensiklopedia.kemdikbud.go.id dan kebudayaan.kemdikbud.go.id/



KENDALKU - Simak ini dia sejarah singkat Hari Sumpah Pemuda yang diperingati setiap tanggal 28 Oktober 2022.

Bagaimana asal mula Sumpah Pemuda cek berikut ini.

Ini dia sejarah singkat Sumpah Pemuda 28 Oktober yang diperingati hari ini 2022.

Sumpah Pemuda adalah satu tonggak utama dalam sejarah pergerakan kemerdekaan Indonesia. Ikrar ini dianggap sebagai kristalisasi semangat untuk menegaskan cita-cita berdirinya negara Indonesia.

Gedung Museum memperingati Kongres Pemuda II Lukisan di Jakarta pada tahun 1985 dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda.

Baca Juga: KUNCI Jawaban Shopee Tebak Kata Hari Ini Jumat 28 Oktober 2022, Ketahui di Sini

Sumpah Pemuda adalah keputusan Kongres Pemuda Kedua yang diselenggarakan dua hari, 27—28 Oktober 1928 di Batavia (kini bernama Jakarta).

Keputusan ini menegaskan cita-cita akan "tanah air Indonesia", "bangsa Indonesia", dan "bahasa Indonesia".

Keputusan ini diharapkan menjadi asas bagi setiap perkumpulan kebangsaan Indonesia dan agar disiarkan dalam berbagai surat kabar dan dibacakan di muka rapat perkumpulan-perkumpulan.

Delegasi pemuda Jawa (Jong Java) Istilah "Sumpah Pemuda" sendiri tidak muncul dalam putusan kongres tersebut, melainkan diberikan setelahnya.

Baca Juga: Besok Sabtu 29 Oktober 2022 Libur Tanggal Merah atau Tidak, Memperingati Apa?

Berikut ini adalah bunyi tiga keputusan kongres tersebut sebagaimana tercantum pada prasasti di dinding Museum Sumpah Pemuda. Naskah orisinil diabadikan menggunakan ejaan Van Ophuijsen.

Isi Sumpah Pemuda:

Pertama:
Kami poetra dan poetri Indonesia, mengakoe bertoempah darah jang satoe, tanah air Indonesia.

Kedoea:
Kami poetra dan poetri Indonesia mengakoe berbangsa jang satoe, bangsa Indonesia.

Baca Juga: Kumpulan Link Twibbon Peringatan Hari Sumpah Pemuda 28 Oktober 2022

Ketiga:
Kami poetra dan poetri Indonesia mendjoendjoeng bahasa persatoean, bahasa Indonesia.

Bunyi ketiga keputusan kongres dalam Ejaan Bahasa Indonesia (ejaan terbaru yang digunakan pada masa kini):

Pertama:
Kami putra dan putri Indonesia, mengaku bertumpah darah yang satu, tanah air Indonesia.

Kedua:
Kami putra dan putri Indonesia mengaku berbangsa yang satu, bangsa Indonesia.

Baca Juga: 30 IDE Ucapan Selamat Hari Sumpah Pemuda 28 Oktober 2022 ke-94 untuk Caption IG, WA, hingga Facebook

Ketiga:
Kami putra dan putri Indonesia menjunjung bahasa persatuan, bahasa Indonesia.***

Editor: Muh Adi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x