Jelang Semifinal Leg 2 Piala Presiden 2022, Pelatih PSS Sleman Seto Nurdiantoro: Tetap Ada Kesempatan

- 11 Juli 2022, 07:47 WIB
Jelang Semifinal Leg 2 Piala Presiden 2022, Pelatih PSS Sleman Seto Nurdiantoro: Tetap Ada Kesempatan
Jelang Semifinal Leg 2 Piala Presiden 2022, Pelatih PSS Sleman Seto Nurdiantoro: Tetap Ada Kesempatan /Twitter @PSSleman

KENDALKU – Jelang leg kedua melawan Borneo FC Samarinda di semifinal Piala Presiden 2022 pelatih kepala PSS Sleman Seto Nurdiantoro mengatakan meski peluang tipis namun masih ada kesempatan.

Di pertandingan leg pertama di Stadion Maguwoharjo pada Kamis 7 Juli 2022 PSS Sleman harus menelan kekalahan dengan skor 0-2 melawan tamunya Borneo FC Samarinda.

Meski bermain di hadapan pendukungnya sendiri PSS Sleman gagal memanfaatkan momen itu untuk meraih hasil maksimal.

Sementara itu pelatih kepala PSS Sleman Seto Nurdiantoro mengatakan meski PSS Sleman memiliki peluang tipis untuk ke final Piala Presiden 2022 namun dirinya tetap optimis di leg kedua ini.

Baca Juga: JADWAL Piala AFF U-19 2022 Hari Ini Senin 11 Juli 2022: Terakhir Ada Malaysia vs Laos

“Walaupun peluang kami sangat tipis, saya rasa tetap ada kesempatan” ungkap Seto Nurdiantoro.

“Mudah-mudahan nanti pemain bisa termotivasi lebih lagi,” ujar pelatih berusia 48 tahun.

Seto Nurdiantoro juga mengatakan leg kedua nanti merupakan laga berat yang harus dijalani PSS Sleman.

Karena Borneo FC Samarinda kala bermain di fase grup Piala Presiden 2022 lalu berhasil menang 3 kali dan hanya imbang 1 kali.

Halaman:

Editor: Risco Ferdian


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x