Villareal Vs Juventus di Liga Champions: Gol detik 32 Dusan Vlahovic Belum Mampu Memenangkan Juve

- 23 Februari 2022, 08:32 WIB
Villareal Vs Juventus: Gol detik 32 Dusan Vlahovic Belum Mampu Memenangkan Juve
Villareal Vs Juventus: Gol detik 32 Dusan Vlahovic Belum Mampu Memenangkan Juve /twitter.com/@juventusfc

KENDALKU - Villareal vs Juventus harus berakhir imbang pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2021-2022 dengan skor 1-1 di Estadio de la Ceramica, Rabu, 23 Februari 2022 dini hari WIB.

Gol cepat pemain anyar Juventus, Dusan Vlahovic di detik 32 belum mampu mengantarkan Juventus memenangkan pertandingan. Villareal berhasil menyamakan kedudukan lewat Dani Parejo di babak kedua pertandingan.

Hasil imbang membuat Villarreal dan Juventus masih memiliki kans untuk maju ke perempat final. Leg kedua akan digelar pada maret mendatang di kandang Juventus.

Baca Juga: PSM Makassar vs Persib Bandung: David da Silva Hanya Butuh 12 Detik untuk Kemenangan Maung Bandung

Jalannya Pertandingan

Babak Pertama

Belum cukup satu menit wasit meniup peluit tanda pertandingan di mulai, Juventus telah memimpin pertandingan dengan gol cepat striker 22 tahun, Vlahovic dengan sekali kontrol di detik 32, setelah meneirma umpan lambung dari Danilo Luiz. Tembakan Vlahovic gagal diantisipasi Geronimo Rulli.

Juve unggul 0-1.

Tertinggal dari Juventus, Villareal tampil lebih agresif untuk menciptakan gol balasan.

Halaman:

Editor: Risco Ferdian


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah