Hanya Ditahan Imbang Persikabo, Ini Ungkapan Bos Arema Malang FC Gilang Widya Pramana

- 6 Januari 2022, 08:29 WIB
 Ini Ungkapan Bos Arema Malang FC Gilang Widya Pramana
Ini Ungkapan Bos Arema Malang FC Gilang Widya Pramana /Tangkap layar Instagram/ aremafcofficial/

KENDALKU - Laga antara Persikabo vs Arema Malang FC berakhir dengan hasil imbang 0-0 di putaran BRI Liga 1 musim ini.

Gilang Widya Pramana, bos Arema Malang FC ungkap pendapat dirinya soal Singo Edan yang hanya ditahan imbang oleh Persikabo.

Hasil 0-0 antara Persikabo vs Arema Malang FC berlangsung di putaran kedua BRI Liga 1, namun merupakan laga putaran pertama karena ada jadwal tunda sebelumnya.

Baik Persikabo maupun Arema FC tak mampu mencetak 1 gol pun pada laga yang berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta Bali.

Baca Juga: Reaksi Bos Arema FC usai Timnya Ditahan Imbang Persikabo di Lanjutan BRI Liga 1

Laga yang dimainkan pada Rabu, 5 Januari 2022 tersebut harus berakhir 0-0, meskipun secara statistik Arema FC lebih unggul.

Presiden Arema FC Gilang Widya Pramana yang juga diketahui sebagai pemilik Juragan99 ungkap persepsi dirinya atas hasil imbang laga Singo Edan vs Pesikabo tadi malam.

Gilang Widya Pramana sebut pemain Arema FC sudah berjuang keras dan maksimal hadapi Persikabo.

"Semua sudah berjuang dengan keras dan maksimal meskipun tidak bisa menghasilkan kemenangan malam hari ini." Tulis Gilang Widya Pramana dalam akun Instagram resminya.

Halaman:

Editor: Agung Prasetyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah