Hasil Pertandingan Copa America 2021: Uruguay Meragukan, Argentina Menang Tipis

- 22 Juni 2021, 10:36 WIB
Hasil Pertandingan Copa America 2021: Uruguay Meragukan, Argentina Menang Tipis
Hasil Pertandingan Copa America 2021: Uruguay Meragukan, Argentina Menang Tipis /Instagram/@afaseleccion

KENDALKU – Pertandingan Grup A Copa America 2021 mempertemukan Uruguay vs Chile dan Argentina vs Paraguay pada Selasa, 22 Juni 2021.

Uruguay masih gagal menang usai bermain 1-1 dengan Chile. Sedangkan Argentina sukses menang tipis 1-0 atas Paraguay.

Pembaca kendalku.pikiran-rakyat.com bisa menyimak hasil pertandingan Copa America 2021 di bawah ini.

Baca Juga: Jadwal Live Streaming Euro 2020 dan Copa America 2021, 22-24 Juni via RCTI, Indosiar, Mola TV

Uruguay menghadapi Arturo Vidal, dkk dengan penuh kepercayaan diri tinggi. Target tinggi dipasang anak asuh Oscar Tabarez.

Keasyikan menyerang sejak menit pertama dimulai, Uruguay malah kebobolan duluan lewat aksi Eduardo Vargas pada meniy 26’.

Tersentak, Uruguay terus mengancam gawang Chile. Tetapi, belum ada gol balasan hingga babak pertama usai.

Uruguay makin agresif di babak kedua. Alhasil, Luis Suarez memaksa Arturo Vidal memblok tendangan kerasnya hingga bola meluncur ke gawang sendiri.

Baca Juga: Nonton Gratis! Live Streaming Argentina vs Paraguay Copa America 2021 via TV Online dan Video

Arturo Vidal mencetak gol bunuh diri bagi Chile di menit 66’. Skor 1-1 bertahan hingga laga usai.

Di pertandingan selanjutnya, Argentina bermain cukup efektif melawan Paraguay.

Dalam laga ini, Messi dan kolega kalah penguasaan bola, tetapi mampu menghalau beberapa peluang yang diciptakan anak asuh Eduardo Berizzo.

Justru Argentina unggul duluan sejak menit 10’, melalui aksi pemain Sevilla, Papu Gomez.

Pertandingan berlangsung ketat hingga peluit panjang babak kedua ditiup oleh wasit.

Hasil Pertandingan Copa America 2021 Selasa, 22 Juni 2021

Uruguay 1-1 Chile

Argentina 1-0 Paraguay

Berkaca pada hasil pertandingan di atas, Argentina bisa dipastikan lolos ke babak 8 besar.

Sementara Uruguay wajib memenangkan dua laga terakhir jika hendak melaju ke babak berikutnya di Copa America 2021.***

Editor: Risco Ferdian


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah