Prediksi Wolves vs Brighton dan Live Streaming Liga Inggris Hari Ini

- 9 Mei 2021, 11:30 WIB
Prediksi dan Live Streaming Wolves vs Brighton Liga Inggris Hari Ini
Prediksi dan Live Streaming Wolves vs Brighton Liga Inggris Hari Ini /REUTERS/JASON CAIRNDUFF

KENDALKU - Duel Wolves vs Brighton dalam lanjutan Liga Inggris pekan 35 akan berlangsung Minggu, 9 Mei 2021 pukul 18.00 WIB. Jalannya pertandingan dapat disaksikan melalui live streaming gratis TV Online hari ini.

Wolves yang sudah bebas dari ancaman degradasi akan menjamu Brighton yang masih membutuhkan 1 kemenangan lagi untuk memastikan bertahan di Liga Inggris musim depan. The Seagulls saat ini memiliki poin 37 dan memiliki selisih 10 poin dari Fulham di posisi 18.

Kendati sudah dipastikan aman dari degradasi, tetapi Wolves diprediksi tetap berusaha memenangi 4 pertandingan sisa di Liga Inggris. Hal itu dilakukan supaya tim besutan Nuno Espirito Santo tersebut dapat finis sebagi mungkin.

Pasalnya, dalam 2 musim terakhir mereka selalu finis di peringkat 7 klasemen Liga Inggris dan bersaing untuk masuk zona Liga Eropa. Namun, kondisi tim musim ini yang kehilangan beberapa pemain andalan membuat The Wolves tertatih di awal musim.

Baca Juga: Prediksi Juventus vs AC Milan: Susunan Pemain dan Jadwal Liga Italia Live Malam Ini

Selain itu, pelatih Wolves Nuno Espirito Santo, dituntut untuk memberi kesempatan pada pemain muda setelah mereka dipastikan bertahan di Liga Inggris. Pasalnya, klub yang bermarkas di Stadion Molineux tersebut banyak mengandalkan pemain-pemain tua seperti Joao Moutinho, Jonny, hingga Rui Patricio.

Di lain pihak, Brighton yang butuh 3 poin untuk mengamankan posisi mereka di Premier League diprediksi tampil menyerang. Leandro Tossard, sebelumnya berhasil mengalahkan Leeds United dengan skor 2-0 sehingga memiliki kepercayaan diri lagi.

Selain itu, pelatih Brighton Graham Potter, meminta anak asuhnya untuk berusaha meraih poin di sisa laga. Pasalnya, dia berambisi untuk mencetak poin terbanyak untuk The Seagulls dalam satu musim kompetisi. Hal itu dapat diwujudkan jika mereka dapat menyapu bersih 4 laga Liga Inggris.

Dengan situasi yang dialami oleh kedua tim, laga Wolves vs Brighton pun diprediksi bakal berlangsung seru. Jika melihat pertemuan terakhir kedua tim pada Januari 2021 lalu laga diprediksi bakal berakhir dengan banyak gol.

Halaman:

Editor: Permadi Suntama

Sumber: Sportmole


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x