Jelang Persib Bandung vs Persebaya di Piala Presiden Robert Rene Alberts Ungkap Hal ini

16 Juni 2022, 21:00 WIB
Jelang Hadapi Persebaya di Piala Presiden 2022, Ciro Alves Ingin Beri Persib 3 Poin,Daisuke Sato Siap Bermain? /

KENDALKU – Jelang Persib Bandung vs Persebaya di Piala Presiden 2022 Robert Rene Alberts ungkap hal penting ini.

Persib Bandung akan melakoni laga kedua Piala Presiden 2022 melawan Persebaya Surabaya Jumat 17 Juni 2022 pelatih Persib Bandung Robert Rene Alberts mengaku optimis akan meraih poin penuh.

Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Albert, mengaku bahwa dengan melihat target awal klub yakni menjadi juara fase grup. Dia menganggap pertandingan kali ini dan pertandingan lainnya merupakan laga penting.

Robert Rene Alberts menganggap semua pertandingan di Piala Presiden 2022 ini penting dan target utama adalah menang.

Baca Juga: Newcastle United dan AC Milan Tertarik Dapatkan Sven Botman dari Lille

Itu yang menjadi target Persib Bandung saat berjumpa Persebaya Surabaya pada laga lanjutan Grup C di Piala Presiden 2022 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Jumat 17 Juni 2022.

kendati semua tim mengemas poin yang sama yaitu satu poin pelatih asal Belanda itu menjelaskan, anak asuhnya lebih diuntungkan karena berlaga di kandang sendiri.

Pelatih Persib Bandung Robert Alberts menegaskan, seperti saat menghadapi Bali United pada pekan lalu, pemain akan tetap tampil habis-habisan.

Semangat skuad Maung Bandung juga berlipat untuk mendapat tiga poin pertama di turnamen pramusim Piala Presiden 2022 ini.

Baca Juga: LIVE SCORE Bali United vs Bhayangkara FC di Piala Presiden 2022 Malam Ini, Sudah Berapa Gol?

“Ini menjadi pertandingan yang penting bagi kami” ucap Robert Rene Alberts.

“Kami antusias untuk mendapatkan tiga poin pertama pada Piala Presiden tahun ini dan mengamankan satu tiket ke perempatfinal secepatnya,” kata Pelatih asal Belanda itu.

Memang bagi Persib Bandung bukan hal mudah untuk mewujudkan target tersebut.

Hasil imbang semua tim dalam laga perdana membuktikan jika persaingan sengit terjadi di grup C yang diselenggarakan di Bandung.

Karena Grup C ini berisikan 4 tim teratas Liga 1 musim 2021/2022 lalu sehingga persaingan di grup sangat ketat dan keras.

Akan tetapi pelatih asal Belanda tersebut mengaku hadirnya bobotoh di stadion bisa menambah energi anak asuhnya karena Persib Bandung diuntungkan sebagai tuan rumah.

Dukungan luar biasa yang diberikan bobotoh bagi skuad Pangeran Biru akan menjadi bagus bagi tim asuhan Robert Rene Alberts ini saat berlaga.

“Hal bagusnya adalah kami bermain di Bandung dan orang-orang bisa bermain di dengan suporter lagi dengan atmosfer yang fantastis. Dan besok tim melihat ke depan untuk mendapat dukungan itu lagi,” ucap Robert Rene Alberts.

Robert Rene Alberts lantas berharap atmosfer tersebut bisa terulang terus saat kompetisi Liga 1 musim depan resmi bergulir. ***

Editor: Heru Fajar

Tags

Terkini

Terpopuler