CEK Tanggal Berapa Pertandingan Piala Presiden 2022 Dimulai, Berikut Hasil Drawing Piala Presiden 2022

30 Mei 2022, 13:21 WIB
Hasil Drawing Piala Presiden 2022. /Tangkapan Layar Youtube INDONESIA FOOTBALL DAILY

KENDALKU – Jadwal Piala Presiden 2022 dan hasil drawing grup sudah diumumkan.

Dimana turnamen pramusim Liga 1 2022, Piala Presiden, menempatkan Persib Bandung, Bali United Persebaya Surabaya dan Bhayangkara FC dalam satu Grup.

Adapun drawing dilakukan oleh Direktur Operasional PT Liga Indonesia Baru, Sudjarno, di Bandung, Minggu, 20 Mei 2022, siang tadi.

Seperti diketahui, ada empat kota, sebagai tempat pelaksanaan Piala Presiden 2022 untuk babak penyisihan.

Baca Juga: JADWAL Piala Presiden 2022 Terlengkap, Cek di Sini Persib Bandung Siap Hadapi Bali United

Kota tersebut adalah, Solo, Samarinda, Bandung dan Malang.

Selain itu terdapat 18 tim ikut ambil bagian termasuk Bali United dan PSM Makassar, walau sebelumnya mereka keberatan dengan jadwal yang berdekatan dengan Piala AFC.

Secara garis besar bisa dilihat dibawah ini:

Grup A yang akan berlangsung di kota Solo, dimana Persis Solo yang akan menjadi tuan rumah.

Adapun Grup A akan dihuni tuan rumah Persis Solo, PSIS Semarang, Martapura Dewa United, Persita Tangerang, dan PSS Sleman.

Baca Juga: Cek Update NIP CPNS dan NI PPPK 2021 Terbaru dari BKN Mei 2022 di Link Berikut

Grup B yang menjadi tuan rumah adalah Borneo FC.

Adapun penghuni Grup B adalah Borneo FC, Barito Putera, Persija Jakarta, RANS Cilegon FC, dan Madura United.

Grup C yang menjadi tuan rumah adalah Persib Bandung

Grup ini bisa disebut sebagai grup neraka, karena dihuni oleh tim-tim besar Liga 1 Indonesia.

Mereka adalah Persib Bandung, Bhayangkara FC, Bali United, dan Persebaya Surabaya.

Baca Juga: HASIL Drawing Piala Presiden 2022: Persib Bandung Satu Grup dengan Bali United. Cek Hasil Lengkapnya

Grup D sebagai tuan rumah adalah Arema FC

Penghuni Grup D adalah Arema FC, Persikabo 1973, PSM Makassar, dan Persik Kediri.

Adapun Penyelenggaraan turnamen pramusim Piala Presiden 2022 dijadwalkan berlangsung pada 11 Juni hingga 17 Juli 2022.

Pertemuan antarmanajer tim dan PT LIB sudah berlangsung sebelum drawing.

Berikut Hasil Drawing lengkap Piala Presiden 2022:

Grup A (Solo): Persis, PSIS, Dewa United, Persita, PSS

Grup B (Samarinda): Borneo FC, Barito Putera, Persija, RANS Cilegon FC, Madura United

Grup C (Bandung): Persib Bandung, Bhayangkara FC, Bali United, Persebaya Surabaya

Grup D (Malang): Arema FC, Persikabo, PSM Makassar, Persik Kediri.

Laga Big Match:

Persib Bandung vs Bali UNited
PSIS Semarang vs Persis Solo

Arema FC vs PSM
Persija vs RANS Cilegon FC

Jadwal Turnamen

-Fase Grup (32 Laga) - 11 Juni hingga 28 Juni 2022

Keterangan:
-1 Hari 2 Pertandingan
-Terbagi di 4 Kota: Solo, Samarinda, Bandung, Malang

-Perempat Final (singe match) - (1 dan 2 Juli 2022)

Keterangan:
-1 Hari 2 Pertandingan
-4 Kota

-Semifinal (Home dan Away)

Leg 1 (6 Juli 2022)
Leg 2 (10 Juli 2022)

Keterangan:
-1 Hari 2 Pertandingan
-4 Kota (Berlangsung di Kandang Tim Semifinalis)

-Final (Home dan Away)

Leg 1 (14 Juli 2022)
Leg 2 (17 Juli 2022).*** 

Editor: Maya Atika

Tags

Terkini

Terpopuler