Ganjar Menikmati Malam Tahun Baru di Pemakaman Covid-19 Bareng Para Penggali Kubur

- 31 Desember 2020, 23:21 WIB
Gubernur Jateng Ganjar Pranowo dalam menikmati perayaan malam Tahun Baru 2021 yakni dengan mendatangi pemakaman Covid-19, Kamis 31 Desember 2020, malam.
Gubernur Jateng Ganjar Pranowo dalam menikmati perayaan malam Tahun Baru 2021 yakni dengan mendatangi pemakaman Covid-19, Kamis 31 Desember 2020, malam. /Dok / Humas Prov. Jateng/

KENDALKU – Cara unik Gubernur Jateng Ganjar Pranowo dalam menikmati perayaan malam Tahun Baru 2021 yakni dengan mendatangi pemakaman Covid-19, Kamis 31 Desember 2020, malam.

Pemakamaan khusus Covid-19 ada di Kelurahan Jatisari Kecamatan Mijen, Ganjar langsung menyambangi para penggali kubur.

Para penggali kubur yang sedang sibuk di area pemakaman Covid-19 tampak kaget kedatangan orang nomor satu Jateng itu.

Ada tiga orang tampak masih beekeringat dengan peralatan penggali makam, nampaknya usai memakamkan jenazah Covid-19.

Baca Juga: Live IG Ganjar Cek Kesiapan Antisipasi Kerumunan Malam Tahun Baru di Daerah Bareng Bupati Walikota

Malam itu, Ganjar sengaja datang mengunjungi Tarno dan rekan-rekannya untuk memberikan semangat dan apresiasi. Ganjar memahami, bahwa pandemi Covid-19 ini memaksa Tarno dan teman-temannya tidak bisa ikut merayakan malam pergantian tahun seperti lainnya.

"Bangga sekali rasanya. Tidak menyangka akan dikunjungi bapak Gubernur,” kata Tarno.

Tarno dan rekan juga makin senang lantaran mendapat hadiah Tahun Baru berupa uang dari Ganjar Pranowo. Hadiah itu sebagai hiburan pengganti tak bisa merayakan Tahun Baru bersama keluarga di rumah.

“Apalagi ini bawa oleh-oleh dan kami dikasih 'vitamin' berupa uang ini. Senang sekali rasanya, ya meskipun saya tidak bisa merayakan malam tahun baru bersama keluarga, tapi saya ikhlas karena tanggungjawab ini," ucap Tarno.

Halaman:

Editor: Ambar Adi Winarso


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x