Selain 3M Ada 3T Bisa Percepat Penyembuhan Covid-19

- 24 November 2020, 17:11 WIB
Jubir TGTPP Covid-19, dr.Maxi saat menyaksikan pelaksanaan swab lanjutan hasil tracing di Aula Kantor Kecamatan Tanjungsiang Subang.
Jubir TGTPP Covid-19, dr.Maxi saat menyaksikan pelaksanaan swab lanjutan hasil tracing di Aula Kantor Kecamatan Tanjungsiang Subang. /Dally Kardilan/

KENDALKU - Selain cara protokol kesehatan dengan 3M (memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak) masyarakat diimbau untuk mematuhi 3T.

Arahan melakukan 3T, yaitu testing atau pemeriksaan, tracing atau penelusuran dan treating atau perawatan guna mempercepat penyembuhan dan penanganan penyakit Covid-19.

Aksi 3T akan lebih mempercepat penyembuhan jika ditemukan pasien dalam kondisi masih awal gejala Covid-19.

Bahkan penyembuhannya itu kemungkinan tidak menggunakan obat, tapi menggunakan istirahat yang bagus.

Baca Juga: Erupsi Gunung Merapi Belum Bisa Diprediksi Meski Aktivitas Meningkat

Meningkatkan daya tahan tubuhnya, dengan melakukan olahraga, atau minum obat-obat untuk meningkatkan daya tahan tubuhnya.

"Kalau mereka ditemukan dalam kondisi masih awal, tidak berat, maka penyembuhannya jauh lebih mudah dan efektif, efisien," kata Kasubbid Tracing Satgas Covid-19 dr. Kusmedi Priharto dalam konferensi pers Satgas COVID-19 di Graha BNPB, Jakarta, Selasa 24 November 2020.

Pihaknya juga tetap menyarankan masyrakat jika ada di luar ruangan atau bepergian suatu wilayah tetep menjaga 3M.

Apalagi libur panjang banyak dari mereka yang berekreasi, makan di restoran dan kegiatan lain yang menimbulkan kerumunan banyak orang.

Halaman:

Editor: Ambar Adi Winarso

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x