dr. Zaidul Akbar Bagikan Tips Ampuh Menurunkan Berat Badan Tanpa Diet: Harus Mau Jadi Singa Lapar

26 Agustus 2021, 16:15 WIB
dr. Zaidul Akbar Bagikan Tips Ampuh Menurunkan Berat Badan Tanpa Diet: Harus Mau Jadi Singa Lapar /YouTube.com/ dr. Zaidul Akbar Official

KENDALKU - dr. Zaidul Akbar membagikan tips menurunkan berat badan tanpa diet yang dijamin ampuh.

Tips menurunkan berat badan dari dr. Zaidul Akbar ini merupakan cara alternatif dan alami yang bisa membuat berat badan menjadi turun dan cepat kurus.

Menurut dr. Zaidul Akbar, kita harus mau menjadi singa lapar jika ingin cepat kurus dan berat badan menjadi turun.

 

Baca Juga: Resep Turunkan Berat Badan Tanpa Diet Dari dr. Zaidul Akbar Tanpa Diet, Bisa Turun Sampai 20 Kg!

"Jadi memang mengkondisikan kita itu kayak 'singa lapar'. Maka lama-lama lemak itu akan rontok sendirinya, itu simpel," tuturnya sebagaimana dilansir Kendalku dari Youtube Perjalanan Berhijrah.

dr. Zaidul Akbar menuturkan bahwa jika tubuh terbiasa lapar, maka lemak akan terpecah dengan sendirinya.

Berasal dari istilah singa lapar, dr. Zaidul Akbar menjelaskan bahwa untuk menurunkan berat badan, perlu mengurangi makanan yang mengandung glukosa sperti nasi putih, gula pasir, minyak goreng dan tepung.

"Ada cara terbaik atasi perut buncit yaitu jangan konsumsi nasi putih, gula pasir, minyak goreng, dan juga tepung," jelasnya.

Baca Juga: Waspada! 3 Makanan Ini Bisa Tingkatkan Kadar Gula Darah, Begini Solusi Dari dr. Zaidul Akbar

Pasalnya, kata dr. Zaidul Akbar, glukosa yang tidak terpakai akan menjadi glokogen, sementara glikogen yang tidak terpakai akan menjadi lemak.

Menurutnya, salah satu penyebab lemak yang menumpuk dikarenakan banyaknya glukosa yang tak terpakai atau dibakar menjadi energi.

"Nah nasi itu adalah glukosa, tepung itu glukosa gula pasir itu glukosa, kondisi badan kita sekarang itu sudah penuh dengan glukosa yang jadi lemak," kata dr. Zaidul Akbar.

Menurut dr. Zaidul Akbar, apabila mau dan rutin melakukan hal tersebut, maka tak perlu diet.

Selain itu, dr. Zaidul Akbar juga menyebut bahwa perut buncit juga berasal dari banyaknya timbunan lemak yang ada di perut.

"Perut buncit itu muncul karena banyaknya lemak yang numpuk. Masalahnya sekarang kita nggak ngerti metabolisme glukosa itu seperti apa," papar dr. Zaidul Akbar.

dr. Zaidul Akbar mengungkapkan bahwa keadan tubuh dengan lemak yang tinggi juga bisa berimbas pada kehidupan rumah tangga.

"Lemak laki-laki itu numpuknya di perut dan bisa berimbas pada keperkasaan pria. Dan kalau sudah begini imbasnya bisa pada hubungan suami istri dan sampai bisa cerai," ujarnya.

Terkait praktek dari dr. Zaidul Akbar, sudah ada bukti bahwasannya terdapat seseorang yang mempraktekkan trik dari dr. Zaidul Akbar bisa turun sampai 20 kg.

"Ada bapak-bapak yang sudah nerapin ini dan bisa turun sampai 20 kg, bagi dia itu udah sangat nyaman turun segitu dan nyaman bagi badannya," jelasnya.

Selain itu, dr. Zaidul Akbar juga menjelaskan tips selanjutnya untuk program meniurunkan berat badan.

Menurutnya, dengan membagi 3/4 priring dengan sayur dan buah bisa menjadi salah satu tips mengurangi asupan makanan glukosa.

"Dan tiga perempat isi piring Anda isi dengan buah dan sayur ditambah dengan air putih," ucapnya.

Itu tadi merupakan tips ampuh untuk menurunkan berat badan tanpa diet dari dr. Zaidul Akbar dimana ia mengajak kita mau menjadi singa lapar.***

 

Editor: jfqcdiktywufxywqil

Sumber: YouTube Perjalanan Berhijrah

Tags

Terkini

Terpopuler