Bruno Silva, Pemain PSIS Semarang Asal Brasil yang Dipulangkan ke Semarang dan Kena Potong Gaji, Ada Apa?

- 14 September 2021, 21:23 WIB
Bruno Silva, PSIS Semarang Asal Brasil yang Dipulangkan ke Semarang dan Kena Potong Gaji, Ada Apa?
Bruno Silva, PSIS Semarang Asal Brasil yang Dipulangkan ke Semarang dan Kena Potong Gaji, Ada Apa? /Dok. PSIS Semarang

KENDALKU - Bruno Silva, seorang gelandang PSIS Semarang yang berasal dari Brasil dipulangkan ke Semarang.

Tak hanya itu, Bruno Silva juga dikenai hukuman berupa pemotongan gaji dari pekerjaannya sebagai pemain PSIS Semarang.

Simak kasus Bruno Silva yang kini dipulangkan ke Semarang dan mendapatkan hukuman dari CEO PSIS Semarang.

Baca Juga: 5 Pemain PSIS Semarang Alami Cedera Menjelang Kontra Melawan Arema FC, Bisakah Ikut Merumput Besok Sabtu?

Pada hari ini, Yoyok Sukawi sebagai CEO PSIS Semarang dan manajemen beserta pelatihnya memberikan sikap ketegasan dan skor kepada Bruno Silva.

Hal itu dikarenakan kelakuan Bruno Silva yang tak disiplin dari klub PSIS Semarang dimana dirinya absesn dalam satu pertandingan.

Selain itu, Bruno Silva juga melakukan hal yang tak disiplin dengan mangkir dalam latihan tim pada Selasa 14 September 2021 pagi hari.

“Bruno kami beri tindakan tegas dengan hukuman dipulangkan sementara ke Semarang, mendapat skorsing satu hukuman pertandingan, dan pemotongan gaji,” ujar Yoyok Sukawi sebagaimana dilansir Kendalku dari situs resmi PSIS Semarang.

Baca Juga: Kisah Jonathan Cantillana: Bermula Dari Klub di Chile, Timnas Palestina Hingga Menjadi Pemain PSIS Semarang

Halaman:

Editor: Fahmi Syaiful Akbar

Sumber: PSIS Semarang


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x