Begini Harapan Masyarakat Tobelo Ketika Titipkan Satu Set Baju Adat untuk Ganjar Pranowo

- 12 September 2021, 08:10 WIB
Begini Harapan Masyarakat Tobelo Ketika Titipkan Satu Set Baju Adat untuk Ganjar Pranowo
Begini Harapan Masyarakat Tobelo Ketika Titipkan Satu Set Baju Adat untuk Ganjar Pranowo /Dok. Humas Pemprov Jateng/
 
 
KENDALKU - Masyarakat Tobelo berikan kejutan untuk Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo berupa satu set baju adat.
 
Ganjar Pranowo didatangi oleh tokoh adat Tobelo, Maluku Utara di kediamannya.
 
Toni Pulo selaku pemuka adat masyarakat Tobelo memberikan satu set baju adat untuk Ganjar Pranowo.
 
 
Satu set baju adat Tobelo ini diberikan kepada Ganjar Pranowo karena dianggap sebagai tokoh yang peduli dengan budaya dan adat istiadat.
 
Ganjar Pranowo memang dikenal suka memakai baju adat dari berbagai daerah di Nusantara.
 
Tak jarang dalam berbagai acara Ganjar Pranowo mengenakan baju adat yang berbeda dari setiap daerah yang ada di Nusantara.
 
"Bagus sekali pak, pas ukurannya di badan saya. Terima kasih banyak dan sampaikan terima kasih saya pada masyarakat Tobelo."
 
 
Ganjar mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Tobelo lewat pemangku adat Toni Pulo.
 
Satu set baju adat berwarna ungu tersebut terlihat pas di ukuran badan Ganjar Pranowo.
 
"Beliau tokoh yang sangat peduli pada budaya dan adat istiadat. Maka saya diminta warga di Tobelo menyerahkan langsung baju adat ini ke beliau. Sebagai sebuah penghargaan, atas kepedulian beliau itu. Beliau ini tokoh nasional pertama yang kami berikan baju adat Tobelo," ujar Toni.
 
Toni memberikan baju adat ini karena Ganjar dianggap sebagai tokoh nasional yang peduli terhadap budaya dan adat istiadat.
 
Toni Pulo juga menjelaskan bahwa baju adat tersebut merupakan titipan dari masyarakat Tobelo.
 
Toni hanya menyampaikan amanah untuk memberikan satu set baju adat Tobelo kepada Ganjar Pranowo.
 
Satu set baju adat Tobelo diberikan Toni pada Sabtu, 11 September 2021 di Puri Gedeh Kota Semarang.
 
Toni Pulo sebagai perwakilan dari masyarakat Tobelo berharap ketika baju adat ini dikenakan Ganjar Pranowo, baju adat Tobelo akan lebih dikenal masyarakat.
 
Masyarakat Tobelo juga berharap ketika Ganjar memakai baju adat dari berbagai daerah di Nusantara.
 
Baju adat tersebut akan dikenal dan dihargai oleh masyarakat Indonesia.
 
Demikian artikel memgenai harapan dari masyarakat Tobelo saat menitipkan baju adatnya ke Ganjar Pranowo***
 
 
 

Editor: Fahmi Syaiful Akbar

Sumber: Humas Pemprov Jateng


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah