Cegah Corona! Mahasiswa KKN UNDIP Sosialisasikan Program 'Gemarikan' kepada Warga Desa Sidorejo Kendal

- 10 Agustus 2021, 10:55 WIB
Cegah Corona! Mahasiswa KKN UNDIP Sosialisasikan Program 'Gemarikan' kepada Warga Desa Sidorejo Kendal
Cegah Corona! Mahasiswa KKN UNDIP Sosialisasikan Program 'Gemarikan' kepada Warga Desa Sidorejo Kendal /Heni Tri Jayanti/

KENDALKU - Mencegah corona, mahasiswa KKN UNDIP Tim II tahun 2021 memberikan sosialisasi program Gemarikan kepada warga Desa Sidorejo Kendal Minggu 1 Agustus 2021.

Program Gemarikan ini merupakan pentingnya memakan ikan untuk meningkatkan daya tahan tubuh selama pandemi Covid-19.

Sosialisasi program Gemarikan ini dilakukan dirumah ibu Wulan Dusun Kersan 3/7 Desa Sidorejo dengan menerapkan protokol kesehatan yang berlaku.

Baca Juga: Masa Pandemi, Mahasiswi KKN Undip Terapkan Budikdamber Guna Meningkatkan Pendapatan Masyarakat Sidorejo Kendal

Gemarikan atau Gerakan Memasyarakatkan Makan Ikan adalah salah satu program pemerintah dinas perikanan dan kelautan.

Serta dapat melibatkan seluruh komponen masyarakat dalam rangka meningkatkan angka konsumsi ikan sebagai upaya untuk meningkatkan gizi dan daya tahan tubuh, dan mengurangi angkat stunting anak.

Selain itu, dapat meningkatkan kecerdasan serta dapat mendongkrak angka konsumsi ikan nasional.

Meningkatnya kasus Covid-19 di Indonesia khususnya kabupaten Kendal, maka tim mahasiswa KKN UNDIP Desa Sidorejo yaitu Heni Tri Jayanti mensosialisasikan program Gemarikan di Desa Sidorejo.

Baca Juga: Dapatkan Link Pendaftaran Vaksinasi Masal Keliling Desa di Kabupaten Kendal, Perhatikan syaratnya!

Halaman:

Editor: Afrilila Indah Sidqiani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah