Respon Ganjar Pranowo Saat Diminta Menyekolahkan Pelajar yang Hina Palestina: Siapa Dia?

- 21 Mei 2021, 16:00 WIB
Netizen minta sekolahkan kembali siswa penghina Palestina di Bengkulu kepada Ganjar Pranowo
Netizen minta sekolahkan kembali siswa penghina Palestina di Bengkulu kepada Ganjar Pranowo /Dok. Pemprov Jateng/

KENDALKU - Diberitakan sebelumnya mengenai pelajar yang menghina Palestina kemudian dikeluarkan oleh pihak sekolah. Karena kasus tersebut, seorang netizen meminta kepada Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo untuk menyekolahkan kembali pelajar tersebut.

Ganjar Pranowo memberikan secuil respon singkat dengan dua pertanyaan mengenai identitas netizen yang mengusulkan tersebut.

Hal itu dilakukan oleh seorang netizen dengan akun Twitter @moan1974 kepada Ganjar Pranowo dengan cara menyebut Gubernur Jateng itu melalui unggahannya.

Baca Juga: CPNS 2021 Kabupaten Kendal: Buka 3.275 Formasi, Simak Posisi Jabatan dan Jadwal Pendaftarannya Disini

Dia meminta kepada Ganjar Pranowo untuk menyekolahkan kembali pelajar yang telah dikeluarkan tersebut.

“Nitip buat Pak @ganjarpranowo jika berkenan untuk menyekolahkan anak yg di keluarkan dr sekolah yg sdg viral skr ini,” tulis akun Twitter @Moan1974.

Dalam unggahannya itu, ia menyertakan sebuah tangkapan layar berupa berita di media online mengenai siswi SMA di Bengkulu yang dikeluarkan sekolah karena menghina Palestina.

Dirinya juga mengaitkan mengenai momen Hari Kebangkitan Nasional yang diperingati pada 20 Mei 2021.

Baca Juga: Cara Buat Akun SCCN dan Daftarkan Diri untuk Ikut Seleksi CPNS dan CPPPK 2021: Mudah, Bisa Pakai HP Android

Halaman:

Editor: Risco Ferdian


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah